misterhunterAvatar border
TS
misterhunter
Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Memproduksi Film Pendek
#HT KE 30#




Ditulis Oleh : Ace Sudrajat a.k.a Misterhunter


Berapa banyak dari agan yang sering menonton film pendek?

Film pendek memang sangat berbeda dengan film-film pada umumnya, dengan durasi yang bisa kurang dari sepuluh menit saja si Sutradara harus mampu menggambarkan semua situasi film dari awar sampai akhir


Biasanya memang durasi film pendek itu antara 10-30 menitan

ini adalah salah satu film pendek favorit ane :



Film yang berdurasi 12 menit ini menceritakan tentang kisah perempuan yang kesulitan ekonomi. Perempuan itu kemudian menjual korek api seharga Rp 10.000 per batang, di mana korek itu dipakai si pembeli untuk mengintip kemaluannya.


Untuk mampu membawa pesan, kesan dan cerita yang menarik ada beberapa hal yang mesti diperhatikan saat kita akan memproduksi sebuah film pendek.



SATU

MEMBUAT STORYLINE




Kuat tidaknya sebuah cerita dalam film tergantung Storyline awal yang kita buat

Alangkah baiknya kalau sebelum menentukan storyline kita survey dulu selera dan target penonton kita, apakah film kita untuk anakanak hanya bisa ditonton orang dewasa atau bahkan semua umur bisa menikmati


Buat juga sebuah alasan kuat mengapa orang-orang harus menonton film kita

buatlah script semenarik mungkin dan kalau bisa buat sebuah skenario yang bisa menempel kuat pada ingatan penonton



DUA

PEMBIAYAAN / BUDGET




Setelah storyline dan script jadi, maka kita dapat menghitung budget yang dibutuhkan untuk produksi film kita

Meskipun hanya sebuah film pendek kadang-kadang budget yang dibutuhkan cukup lumayan lo gans

hitung secara detail jangan sampai ada yang terlewat, jangan lupa menyisihkan biaya tidak terduga


TIGA

CASTING PEMAIN




Memilih pemain yang tepat untuk film sama dengan memilih jodoh
kalau sampai salah pilih maka script dan cerita sebagus apapun bisa hancur
maka perhatikan hal ini dengan baik dan teliti, pilih orang yang benar-benar menggambarkan tokoh dalam film kita. Tidak perlu terjebak memilih artis yang sudah terkenal, karena orang biasa pun terkadang aktingnya lebih yahud dan paten.

EMPAT

MENGURUS IZIN




Walaupun film skala kecil namun sebagai masyarakat dan warga negara yang baik kita harus tetap mengurus segala izin yang diperlukan. baik itu izin lokasi, izin musik yang digunakan di film, izin keramaian dll.
Gak mau kan pas kita lagi asyik-asyik syuting terus dibubarin paksa oleh warga atau tiba-tiba film kita batal tayang karena menggunakan lagu orang tanpa izin.


LIMA
SELALU CEK DAN RICEK KEMBALI




Ketelitian dan kesdisiplinan adalah kunci kesuksesan dalam bidang apapun termasuk dalam membuat film
Cek kembali semua persiapan kita sebelum memulai produksi, mulai dari tata cahaya, script dialog, tata suara dan semacamnya.



Itulah beberapa hal yang harus agan perhatikan saat ingin memproduksi sebuah film pendek
semoga dunia perfilman Indoensia semakin maju dan baik





DATA PENULIS

EMAIL
acesudrajat1@gmail.com

INSTAGRAM
@acedesignbdg




Diubah oleh misterhunter 03-04-2018 00:46
0
7.1K
62
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan