- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita Dunia Hiburan
Helmy Yahya Minta Waktu 2 Tahun Kembangkan TVRI


TS
gilbertagung
Helmy Yahya Minta Waktu 2 Tahun Kembangkan TVRI
Helmy Yahya Minta Waktu 2 Tahun Kembangkan TVRI
Tri Susanto Setiawan
Kompas.com - 15/02/2018, 10:02 WIB

Helmy Yahya di Gedung TVRI, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2018).(KOMPAS.com/Tri Susanto Setiawan)
JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Utama TVRI Helmy Yahya meminta waktu dua tahun untuk mengembangkan konten siaran televisi milik pemerintah tersebut.
Hal itu dilakukan agar TVRI bisa bersaing dengan televisi swasta yang ada saat ini.
"Beri kami waktu dua atau tiga tahun akan terjadi apa," ujar Helmy dalam wawancara di Gedung TVRI, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2018).
Helmy mengatakan ia membutuhkan waktu karena perubahan di berbagai lini tidak bisa dilakukan dengan cepat. Misalnya mengenai perencanaan keuangan, pergantiaan peralatan broacasting, dan mencari investor.
"Kalau cuma kreativitas saja ya bisa. At least kalau alat kami sudah bagus dan baru, tenaga muda sudah mulai datang, insya Allah. Sekarang aja belum tiga bulan sudah mulai ada perubahan," kata Helmy.
Saat ini, kata Helmy, ia menyiasati perubahan dengan menyuguhkan konten-konten yang lebih milenial. Contohnya pertunjukan musik lintas genre, bulan film, sinetron, kesenian tradisional, transformasi siaran berita, dan sebagainya.
"Kami juga ada Ria Jenaka, tempat para komika ya. Di situ akan ada Arie Kriting, Ge Pamungkas, Babe Cabita," kata Tantowi.
Sejauh ini, perubahan yang dilakukan Helmy sudah menarik para masyarakat untuk kembali menonton TVRI. Menurut dia, ini merupakan sebuah prestasi awal baginya.
"Saya walau dilahirkan di TVRI, tapi saya besar di TV swasta. Itu yang saya bawa," kata Helmy.
Sumber
Saya hanya punya satu usul, pak. Kembalikan kuis bermutu zaman dahulu, terutama Who Wants to be a Millionaire. Sedih saya di YouTube susah nemu rekamannya.
Tri Susanto Setiawan
Kompas.com - 15/02/2018, 10:02 WIB

Helmy Yahya di Gedung TVRI, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2018).(KOMPAS.com/Tri Susanto Setiawan)
JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Utama TVRI Helmy Yahya meminta waktu dua tahun untuk mengembangkan konten siaran televisi milik pemerintah tersebut.
Hal itu dilakukan agar TVRI bisa bersaing dengan televisi swasta yang ada saat ini.
"Beri kami waktu dua atau tiga tahun akan terjadi apa," ujar Helmy dalam wawancara di Gedung TVRI, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2018).
Helmy mengatakan ia membutuhkan waktu karena perubahan di berbagai lini tidak bisa dilakukan dengan cepat. Misalnya mengenai perencanaan keuangan, pergantiaan peralatan broacasting, dan mencari investor.
"Kalau cuma kreativitas saja ya bisa. At least kalau alat kami sudah bagus dan baru, tenaga muda sudah mulai datang, insya Allah. Sekarang aja belum tiga bulan sudah mulai ada perubahan," kata Helmy.
Saat ini, kata Helmy, ia menyiasati perubahan dengan menyuguhkan konten-konten yang lebih milenial. Contohnya pertunjukan musik lintas genre, bulan film, sinetron, kesenian tradisional, transformasi siaran berita, dan sebagainya.
"Kami juga ada Ria Jenaka, tempat para komika ya. Di situ akan ada Arie Kriting, Ge Pamungkas, Babe Cabita," kata Tantowi.
Sejauh ini, perubahan yang dilakukan Helmy sudah menarik para masyarakat untuk kembali menonton TVRI. Menurut dia, ini merupakan sebuah prestasi awal baginya.
"Saya walau dilahirkan di TVRI, tapi saya besar di TV swasta. Itu yang saya bawa," kata Helmy.
Sumber
Saya hanya punya satu usul, pak. Kembalikan kuis bermutu zaman dahulu, terutama Who Wants to be a Millionaire. Sedih saya di YouTube susah nemu rekamannya.

Diubah oleh gilbertagung 15-02-2018 18:19


anasabila memberi reputasi
1
1.5K
3


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan