froyeAvatar border
TS
froye
Cheerleaders Korea Utara pada Olimpiade Musim Dingin
emoticon-WowHot Thread emoticon-Wow
HT_Ke-9



Gambar: Ed Jones/AFP/Getty Images dari Theguardian.com


Ada pemandangan menarik di Pyeongchang, Korea Selatan, tempat berlangsunganya Olimpiade Musim Dingin 2018. Sekitar 180 orang dari Korea Utara memberikan dukungan pada negara mereka yang sedang bertanding dengan gerakan dan nyanyian yang mengundang perhatian bagi banyak orang. Mereka melakukan gerakan yang seragam dengan senyum mengembang di wajah mereka. Melantunkan nyanyian dukungan agar tim mereka semakin semangat meraih kemenangan.

Spoiler for "Video Cheerleaders Korea Utara":


Bagi orang Korea Selatan kebanyakan, ini adalah pertama kalinya mereka bertemu langsung dengan begitu banyaknya orang Korea Utara yang sebenarnya  merupakan tetangga dekat mereka. Setelah perang Korea pada tahun 1950-1953 memang hubungan kedua negara ini tidaklah dalam kondisi baik. Perang dingin antar kedua negara sepertinya hampir selalu terjadi setiap tahun.

Han Sun-woo, 25, salah seorang yang menyaksikan para Cheerleaders dari Korea Utara  ini mengatakan pada theGuardian bahwa para pendukung Korea Utara ini sangat old-fashioned, dan bagi dia yang tidak pernah merasakan era 70an, mungkin para pendukung Korea Utara ini bisa menjadi gambarannya.

Korea Utara terkenal dengan propagandanya untuk mempengaruhi pola pikir dari masyarakat nya. Apakah ini adalah salah satu dari Propaganda Korea Utara, dengan menunjukkan pada dunia bahwa mereka adalah rakyat yang bahagia dengan menunjukkan tarian dan nyanyian yang penuh senyum?. Terisolasinya Korea Utara dari pihak luar menjadikan negara ini masih sangat misterius untuk di kenali. Banyaknya pembelot dari Korea Utara ke Korea Selatan menunjukkan ada sesuatu yang salah di sana, akan tetapi perlu diingat pula bahwa banyak pembelot yang menyesal meninggalkan Korea Utara, artinya tetap ada hal yang baik di Negara yang dipimpim oleh Kim Jong Un ini.

Selain kehadiran dari para Cheerleaders cantik ini, Kim Yo Jong, adik dari Kim Jong un pun menarik perhatian media dunia. Bahkan kedatangan Kim Yo Jong ini bukan hanya untuk menonton dan memberikan dukungannya pada Tim Korea Utara. Ia bahkan bertemu dengan Presiden dari Korea Selatan, Moon Jae-in. Entah apa yang mereka bicarakan, akan tetapi ini menjadi sinyal yang baik untuk menuju perdamaian antara kedua belah negara. Perdamaian yang tentunya diharapkan oleh masyarakat kedua belah Negara yang dulunya adalah satu Negara yaitu, Korea.
Spoiler for Presiden Korea Selatan Moon Jae-in dengan Kim Yo-jong adik dari Kim Jong Un:



Kita doakan saja semoga dengan pertemuan rakyat dan pemimpin kedua belah Negara ini bisa menghilangkan perang dingin yang sudah terjadi antara kedua belah pihak selama 65 tahun.
emoticon-Jempol

Spoiler for Referensi:

Diubah oleh froye 19-02-2018 03:34
0
9K
76
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan