Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cuitkiuw13Avatar border
TS
cuitkiuw13
Anak Kuliahan Pasti ngalamin ini
Anak Kuliahan Pasti ngalamin ini

Kuliah adalah Tahapan paling akhir di dunia pendidikan dimana hampir semua orang tua menginginkan untuk dapat mendapatkan gelar akademik di bidang pendidikan mereka .
Yang konon katanya jika dapat menyelesaikan kuliah mereka (bisa) dikatakan orang yang berdrajat lebih tinggi (ucapan yang Unlogic kalo menurut ane ). sehingga semua orang tua pasti menginginkan anak nya untuk dapat melanjutkan pendidikan mereka setelah lulus SMA .
Namun dalam Thread ini ane gak bakal bahas hal itu , karena mungkin ane juga masih belum menyadari apa arti dan makna dari kuliah yang sesungguh nya dan takutnya nanti ada kesalah pahaman yang terjadi antara agan & aganwati sekalian yang bisa memicu terpecahnya Keyboard War antara kita .





Terus apa sih keluh&kesah mereka saat di dunia perkuliahan ?
[B]


Anak Kuliahan Pasti ngalamin ini



Dosen Selalu Benar


Semua mahasiswa pasti sudah merasakannya, kekuatan "Super" seorang dosen. Dosen selalu benar, Wanita juga selalu benar. Jadi jika dosennya seorang wanita , dia memang" benar benar benar" .
Mencari nilai di masa – masa kuliah tidak semudah di masa sekolah, dimana dalam menempuh mata kuliah kita harus menjaga nama baik kita dihadapan dosen, karena jika sekali saja dosen badmood sama kamu, meskipun kamu pinter, siap – siap aja ngulang semester depan atau mentok mentok dapet C saja sudah syukur


Anak Kuliahan Pasti ngalamin ini



Dosen yang seperti itu yang membuat kita suka kesel, datang tepat waktu, dosennya malah datang di waktu yang tepat. Buat tugas banyak – banyak, taunya gak di terima rasanya tuhh pinginn dehh maju mundur syantik sambil jedotin pala ke tembok . Wahai dosen dosen yang ngeselin, hamba mohon bukalah sedikit hati nurani kalian…..

Namun perlu kalian ketahui juga ya gak semua dosen seperti ini ada juga dosen yang dengan senang hati menerima semua sanggahan dan kritik dari mahasiswa nya , Pokoknya buat dosen yang seperti ini “You Da Real MVP”




Stress nyusun KRS


Selanjutnya adalahkegiatan yang harus kita lakukan di setiap awal semester, yaitu nyusun KRS (Kartu Rencana Study) dimana kita sebagai mahasiswa dituntut untuk jadi mandiri, oleh karena itu jadwal perkuliahan kita yang nyusun sendirian. Asik sih karena kita bisa ngatur waktu kuliah sendiri jadi untuk kalian kalian yang hobinya begadang gak perlu khawatir akan kuliah pagi .

Anak Kuliahan Pasti ngalamin ini


Eh ternyata pas sudah harinya, gak sesuai ekspetasi. Bagi yang KRS-an online / offline dengan bantuan sistem informasi di kampus pasti merasakan betapa susahnya untuk LOGIN, belum lagi server macet, kelas yang diminati habis, jadwal tabrakan, jadwal tiba tiba berubah sendiri yasudahhlahhh ….

Setelah KRS tersusun dan divalidasi, masalah baru muncul lagi, dapet kelas yang dosennya ngeselin.


Kehabisan Uang
Masalah ini pasti juga sering terjadi pada mahasiswa , apalagi mereka yang jauh dari orang tua dan kampung halaman alias Anak Kos
Tugas kampus yang banyak tak jarang menguras isi dompetmu. Entah untuk kepentingan riset, transportasi, hingga biaya mencetak tugas-tugas kuliah. Kamu tak jarang kehabisan uang di pertengahan bulan karena harus mengurusi tugas-tugas kuliah belum lagi di tambah dengan keperluan untuk memuaskan hasrat diri dengan teman teman untuk nongki nongki ria di cafetaria.

Anak Kuliahan Pasti ngalamin ini


Jika hal ini sudah terjadi mau tidak mau kita harus membatasi pengeluaran kita dengan seirit- iritnya , karena sebagai mahasiswa rantau kita juga harus memikirkan orang tua kita dirumah bisa saja kita meminta uang tambahan kepada orang tua kita , kita juga perlu memikirkan mereka disana ( padahal mah ane sendiri kalo uang abis langsung ngerengek ke orang tua buat minta tambahan dengan seribu alasan yang sudah di siapkan )



Dilema apakah masuk kedunia perkuliahan adalah hal yang tepat bagi diri kita

Anak Kuliahan Pasti ngalamin ini

:

Hal ini pasti bakal di rasain oleh mahasiswa terutama mahasiswa yang sudah mau memasukin masa masa akhir perkuliahan.
Apalagi saat ada masalah perkuliahan yang sedang di hadapi , pasti seketika muncul pemikiran “ Ngapain sih sebenernya ane kuliah disini ? perasaan kuliah udah hampir 3 tahun tapi gak ada yang bener bener nyangkut di otak “
Pastiii hal itu bakal terjadi kepada kita


KKN &Skiripsi
Mahasiswa semester 7 biasanya sibuk dengan KKN dan membuat tugas akhir. KKN singkatan dari kuliah kerja nyata merupakan kegiatan pengabdian mahasiswa kepada masyarakat pada waktu dan daerah tertentu.Rata-rata KKN dilaksanakan selama satu-dua bulan.Dalam KKN tentu mahasiswa disibukkan dalam banyak hal.
Selanjutnya, mahasiswa juga mulai sibuk untuk menyusun skripsi yang merupakan syarat kelulusan kuliah. Iyaps, tugas akhir yang biasa dinamakan "SKRIPSI" ini membuat mahasiswa menjadi sangat sibuk. Hal ini dikarenakan membuat skripsi itu susah nya nauzubilah,Mulai dari menentukan topik, judul,melakukan penelitian, dan masih banyak lagi. Hal itu belum lagi jika skripsi tersebut di revisi oleh dosen pembimbing. Tentu akan membuat mahasiswa mau tidak mau mengerjakan ulang sesuai yang diarahkan dosen pembimbing. Tak hanya itu, waktu untuk bertemu dosen pembimbing tidaklah mudah , saat agan ada waktu dosen tidak ada waktu atau sebaliknya . Terutama jika dosen merupakan dosen yang sangat 'aktif' dalam kegiatan-kegiatan aka Dosen Killer
Pada tahap ini juga menurut ane masalah paling serius bakal terjadi apalagi ketika ketegaran hati agan agan semua yang awalnya seperti hatinya “WonderWoman “ yang terbuat dari besi dan baja perlahan mencair oleh api api revisi yang di berikan oleh dosen pembimbing

Anak Kuliahan Pasti ngalamin ini




Namun untuk agan agan yang sudah sampe fase ini , coba pikirkan lagi bagaimana susah nya 3 tahun yang udah kalian lewati di dunia perkuliahan sudah berapa banyak waktu dan uang yang kalian habiskan ? Gak kasian apa sama Umi&Abah di rumah ? Hayooo coba bayangin liat wajah mereka berdua tersenyum bahagia ketika melihat agan Wisuda





Diubah oleh cuitkiuw13 04-02-2018 14:58
0
4.2K
36
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan