fauzulfaqihAvatar border
TS
fauzulfaqih
Indonesia Coffee Events (ICE) 2018 Membawa Barista Lokal ke Level Internasional


Event kopi tahunan milik nasional ini kini menambahkan warna warna yang baru bagi industry perkopian di tanah air ini, event yang terbagi 2 penyisihan di Bagian Timur dan Barat ini setiap tahun nya para pemenang akan mewakili Indonesia di kelas tertinggi World Barista Championship (WBC).
Dengan pertumbuhan yang pesat di akhir akhir tahun sebelumnya industri kopi memang sedang sangat di lirik oleh masyarakat terlebih dengan statement bapak presiden kita yang mengatakan bahwa kopi di tanah air harus dimanfaatkan sebaik mungkin.

Indonesia Coffee Events (ICE) 2018akan dibagi dalam 2 regional, yaitu: Eastern Championship yang mencakup wilayah Jawa Tengah, DIY Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, NTT, NTB, Sulawesi, dan Papua akan diadakan pada tanggal 19-21 Januari di Pakuwon Mall Surabaya dan Western Championship yang mencakup wilayah Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Sumatera, dan Kalimantan akan diadakan pada 1-4 Februari di Jakarta.

Pasal nya tahun ini akan menjadi tahun yang sengit untuk para peserta masuk di kategori berbagai bagian:
IBC - (Indonesia Barista Championship)
ILAC - (Indonesia Latte Art Championship)
IBrC - (Indonesia Brewers Cup)
ICTC – (Indonesia Cup Taster Championship)


Pemenang dari setiap kompetisi ICE 2018 akan mewakili Indonesia di ajang kejuaraan dunia. Dan semoga wakil Indonesia tahun ini dapat menorehkan prestasi yang lebih baik demi mengangkat pamor perkopian Indonesia di kancah global.

Berikut adalah torehan para Barista Nasional di ajang tertinggi Dunia:
Yoshua Tanu - Peringkat 13 World Barista Championship (WBC)
Ovie Kurniawan - Peringkat 18 World Latte Art Competition (WLAC)
Harison Chandra – Peringkat 7 World Brewers Cup (WBrC),
Dimas Julianur Fajar – Peringkat 13 World Cup Taster Championship (WCTC)


Dan untuk ICE sendiri dari total 336 peserta dari kedua regional nantinya akan diambil 24 juara dari masing-masing kategori kompetisi untuk kembali bertanding di babak penyisihan Nasional.

Bedanya, tahun ini babak penyisihan Nasional akan dibagi dua. Para finalis Indonesia Barista Championship (IBC) akan kembali bertanding memperebutkan gelar juara Nasional pada tanggal 1-3 Maret 2018 di Bali Nusa Dua Convention Center, Bali. Sedangkan finalis Indonesia Cup Tasters Championship (ICTC), Indonesia Latte Art Championship (ILAC), dan Indonesia Brewers Cup (IBrC) akan kembali berlaga di panggung Nasional pada tanggal 18-20 Juli di JIExpo, Jakarta.

Siapapun yang menjadi juara di ke-empat cabang kompetisi ini nantinya akan menjadi wakil Indonesia di ajang kompetisi Internasional. Untuk juara IBC nantinya akan diberangkatkan ke Belanda untuk mengikuti WBC pada tanggal 20-23 Juni dalam World of Coffee Amsterdam.
Sementara untuk pemenang IBrC dan WCTC akan mewakili Indonesia dalam kompetisi Internasional yang akan diadakan pada 16-18 September di Dubai World Trade Centre dalam rangkaian acara Dubai International Hospitality Week. Terakhir, juara ILAC akan menjadi wakil Indonesia di WLAC pada bulan November di Belo Horizonte, Brazil, dalam rangkaian acara Brazil International Coffee Week.

Sekian kilasan ICE 2018 semoga bermanfaat dan terus banggakan Kopi dan Petani Indonesia
wassalam

0
3K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan