Setiap daerah di Indonesia memiliki tradisi pernikahan yang berbeda-beda. Ritual pernikahan itu pun sampai sekarang masih banyak yang mempertahankan dengan menggelarnya di pernikahan.
Nah, tidak hanya di Indonesia, ternyata di luar negeri juga banyak tradisi pernikahan yang terbilang unik dan sarat akan makna. Mungkin yang Anda tahu hanya sekadar lempar bunga, tapi ternyata, ada yang lebih menarik dari sekedar berebutan bunga dari lemparan pengantin baru.
Untuk menjabarkan itu semua, dikutip dari Elite Readers, berikut ritual dan tradisi di sebuah pernikahan yang ada di dunia, siap-siap tercengang!
Ritual dan Tradisi Aneh Pernikahan di Dunia
Quote:
1. Mauritania, Wanita Harus Gemuk
Di Mauritania, setiap perempuan yang siap dipinang, dia mesti terlihat gemuk dulu sampai akhirnya janji suci itu diucapkan. Jadi, dengan segala cara, si calon pengantin perempuan akan menggemukkan tubuhnya, karena itu dianggap sebagai bentuk kecantikan diri.
2. Yunani, Memecahkan Semua Piring
Di Yunani, setiap pengantin yang baru saja mengucap janji sehidup semati harus memecahkan piring sebanyak mungkin. Tujuannya adalah untuk menjauhkan si pasangan pengantin baru itu dari gangguan setan!
3. Perancis, Makan Cokelat dari Mangkuk Toilet
Kalau di Perancis, ada ritual di mana mengharuskan salah satu pengantin baru untuk memakan cokelat langsung dari mangkuk toilet. Jijik enggak sih?
4. Skotlandia, Dibanjur dengan tong berisi sampah
Ada tradisi yang cukup gila. Jadi, setelah pasangan pengantin baru dinyatakan sah sebagai sepasang pengantin, maka mereka berdua harus dibanjur oleh tong berisi sampah. Itu dilakukan dengan makna bahwa mereka yang berani ditumpahin sampah, maka mereka dianggap siap mengarungi biduk rumah tangga.
5. Tiongkok, Membelah Hati Ayam
Di Tiongkok juga ada tradisi pernikahan yang unik. Jadi, ketika pasangan pengantin ingin menikah, mereka mesti melakukan ritual pengecekan hati ayam. Kalau mereka mendapati hati ayam yang sehat, maka pernikahan akan berjalan lancar. Nah, kalau dapat hati ayam yang tidak baik kondisinya, maka mereka mesti mencari ayam lain sampai akhirnya mendapatkan hati ayam yang sehat.
6. India, Menikahi Pohon
Di India, ada tradisi yang masih berlangsung sampai sekarang. Adalah menikahi pohon. Ya, jadi pengantin perempuan mesti menikahi pohon dulu sebelum dipinang seorang laki-laki. Ini tujuannya agar hubungan pernikahan si calon pengantin perempuan dengan pasanagnnya awet sampai ajal menjemput.
7. Amerika Selatan, Melompati Sapu
Di Amerika Selatan, ada tradisi melompati sapu bersama-sama. Ini dimaksudkan si calon pengantin akan melangkah ke kehidupan yang baru dan mau melewati masalah bersama-sama selalu.
8. Korea Selatan, Memukul Kaki Pengantin Pria dengan Ikan dan Tongkat
Di Korea Selatan, ada tradisi pernikahan yang masih dilakukan, yaitu memukul kaki pengantin pria dengan ikan dan tongkat. Tujuannya adalah agar si pria kuat dalam menjalani kehidupan rumah tangga dan bisa terus menjaga keluarganya.
9. Fiji, Seserahan Gigi Paus
Di Fiji, calon pengantin pria mesti meminta izin ke ayah si perempuan sebelum meminangnya. Calon pengantin pria juga mesti membawa gigi ikan paus sebagai seserahannya!
sumber:
https://lifestyle.okezone.com/read/2...ga-menyeramkan