- Beranda
- Komunitas
- News
- Tribunnews.com
Bagi yang Mau Magang atau Kerja di Bursa Efek Indonesia? Simak Caranya Ini


TS
tribunnews.com
Bagi yang Mau Magang atau Kerja di Bursa Efek Indonesia? Simak Caranya Ini

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belakangan, pasar modal Indonesia semakin berkembang pesat. Terbukti dari kian meningkatnya jumlah investor di Tanah Air.
Meningkatnya jumlah investor disebabkan oleh semakin tingginya pengetahuan dan kepercayaan masyarakat terhadap pasar modal.
Sejalan dengan hal tersebut, generasi muda yang berminat untuk magang atau bekerja di Bursa Efek Indonesia (BEI) pun semakin tinggi.
Hal ini diakui langsung oleh BEI. Lewat akun resmi Facebooknya, BEI mengatakan banyak sekali netizen yang menanyakan bagaimana cara melamar kerja ataupun magang di BEI.
Baca: Ternyata Ada 5 Jenis Busi untuk Motor, Mau Pakai yang Mana?
Nah, bagi Anda yang berminat, caranya cukup mudah. Bagi Anda yang ingin magang di BEI, cukup kirim CV dan surat permohonan magang kalian ke e-mail career@idx.co.id. Setelah itu, tinggal menunggu email balasan dari BEI.
"Sedangkan untuk bekerja di BEI, silakan klik menu karir di bagian atas website BEI pada saat pembukaan pendaftaran program Capital Market Professional Development (CMPDP). Info terkait jadwal pembukaan pendaftaran CMPDP bisa didapatkan di seluruh media sosial BEI dan menu karir di website BEI," demikian penjelasan resmi BEI.
Berita ini sudah tayang di kontan.co,id berjudul Berminat magang atau kerja di Bursa Efek Indonesia? Ini caranya!
Sumber : http://www.tribunnews.com/bisnis/201...ak-caranya-ini
---
Baca Juga :
- BEI Siap Tanggung Pengobatan Korban Robohnya Selasar Tower II
- Selasar Tower II BEI Roboh, Ini Laporan Awal Kementerian PUPR
- Sebagian Aktivitas Perkantoran di Tower II BEI Beralih Ke Gedung Lain
0
1.1K
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan