Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

zhouxianAvatar border
TS
zhouxian
Perusahaan Properti Tiongkok Bidik Indonesia
Manager Bisnis Plateno International Indonesia Vika Anjarrini mengatakan bahwa Indonesia merupakan salah satu negara di Asia Tenggara yang menjadi target pengembangan Plateno dalam mengembangkan hotel untuk kalangan bisnis pada beberapa tahun ke depan.

Perusahaan properti asal Tiongkok akan mengembangkan dua proyek selanjutnya dalam waktu dekat. Sehingga akan ada empat hotel yang ditujukan bagi kalangan bisnis ini.

"Dua proyek ini antara lain 7 Days Premium Batam dan PAI Hotels Blora, Jakarta," kata dia dalam keterangannya, Minggu 31 Desember 2017.

Dia menjelaskan bahwa perusahaan telah membuka hotel pertamanya di Jakarta 7 Days Premium Jatinegara, hotel yang memiliki 98 kamar ini dibuka pada awal Desember lalu.

"Hotel yang berdampingan dengan City Plaza Jatinegara ini ditujukan kepada para pebisnis," kata dia.

Kemudian hotel kedua adalah 7 Days Premium Sunset Road, Bali memiliki 75 kamar dan telah beroperasi sejak 2015. Ini merupakan hotel berbintang tiga di area Sunset Road. Hotel ini mencapai occupancy tahunan hingga 80 persen.

Plateno juga memperluas jangkauannya di Asia Tenggara, Eropa, Afrika, dan pasar luar negeri lainnya dan hotelnya telah hadir di Indonesia, Sri Lanka, Thailand, Malaysia, Austria, Jerman, dan Kenya.

Melihat potensi perkembangan hotel di indonesia, Kepala Komunikasi Global Zen Rooms Polina Leman mengatakan, bahwa bisnis hotel juga akan berkembang seiring dengan program pariwisata pemerintah.

Nantinya destinasi wisata tak hanya Bali tetapi juga berkembang di wilayah lainnya seperti Manado, Papua atau Danau Toba.

"Dangan jaringan infrastruktur yang baik, bisnis ini juga akan berkembang," kata dia.


http://ekonomi.metrotvnews.com/mikro...idik-indonesia

bidik gan
0
737
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan