paramadina729Avatar border
TS
paramadina729
Golkar Buka Pintu Koalisi di Pilgub Jateng 2018





Partai Golkar membuka pintu koalisi dengan partai politik lain di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah 2018. Kendati hingga kini partai berlambang pohon beringin itu belum menentukan jagoannya.

Wasekjen DPP Golkar Tubagus Ace Hasan Syadzily mengatakan, partai yang dipimpin Airlangga Hartarto membuka pintu kepada para kandidat yang menginginkan tiket politik Golkar. Tidak terkecuali kepada bekas Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said yang telah resmi diusung Gerindra, PAN dan PKS.

"Pada prinsipnya Golkar di Jawa Tengah pun terbuka dengan siapa pun asal memang, apakah selama ini (Sudirman Said) sudah membangun komunikasi politik apa enggak dengan Golkar," ungkap Ace saat dikonfirmasi berbagai Media , Kamis (27/12/2017).

Pernyataan itu dilontarkan sekaligus menepis rumor yang menyebutkan Golkar menutup pintu terhadap Sudirman Said. Justru sebaliknya, Ace mempertanyakan jangan-jangan Sudirman Said yang menutup komunikasi karena merasa cukup didukung tiga partai.

"Seharusnya yang punya keinginan untuk jadi calon gubernur dong untuk melakukan komunikasi kepada Partai Golkar. Siapa pun entah itu Bapak Sudirman Said, Bapak Ganjar. Pertanyaannya sudah adakah komunikasi politik apa belum dengan ketua DPD Golkar Jawa Tengah," tuturnya.

Dihubungi terpisah, Ketua DPD I Golkar Jateng, Wisnu Suhardono menyampaikan, ia telah menjalin komunikasi dengan calon-calon yang sudah bermunculan. Selain Sudirman Said ia juga berkomunikasi dengan petahana Ganjar Pranowo sekaligus menjajakan Arianti Dewi sebagai kandidat calon wakil gubernur Jateng.

"Saya mau menunggu DPP saja, kalau komunikasi kita komunikasi tapi final keputusan nanti di DPP akan kemana saya di Jawa Tengah pasti akan ikut," katanya

Wisnu menegaskan, hingga saat ini keputusan mencalonkan Arianti Dewi sebagai cawagub Jateng masih berlaku. Ia sebagai pimpinan Golkar Jateng selalu menyodorkan nama tersebut kepada partai-partai saat sedang berkomunikasi politik.

"Kita sudah memutuskan calon wakil gubernur untuk Jateng tapi itu sifatnya juga tidak mengikat masih cairlah, Wakil Bendahara Arianti Dewi karena belum dicabut ya masih berlaku keputusan itu," pungkasnya.



https://news.okezone.com/read/2017/1...ub-jateng-2018
0
883
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan