- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Reboot Film Spawn Menjanjikan ‘Big News’ Dalam Waktu Dekat


TS
greenscene
Reboot Film Spawn Menjanjikan ‘Big News’ Dalam Waktu Dekat

Quote:

Belum lama ini Todd McFarlane telah mengumumkan bahwa dirinya akan membuat film reboot Spawn. Ia akan menggarap film ini dengan anggaran yang murah dan film ini akan melakukan sesi produksi pada Februari 2018. Nah,baru-baru ini, McFarlane baru saja membagikan perkembangan terbaru dari reboot Spawn terbarunya melalui akun twitternya.
kreator Spawn ini memperlihatkan sebuah halaman naskah untuk film remake Spawn dalan akun @Todd_McFarlanne. Isi dari naskah yang juga ia buat ini sepertinya menunjukan karakter Twitch atau Maximilian Williams sedang berbicara dengan karakter lain yang menjadi halaman awal untuk skrip reboot Spawn. Selain foto skrip naskah, Todd McFarlane juga memberikan caption bahwa akan ada berita besar dari film ini dalam beberapa waktu kedepan. Seperti yang bisa kalian simak dibawah ini :

Untuk sementara memang masih belum diumumkan siapa saja aktor atau aktris yang terlibat dalam film remake Spawn nanti. Namun mengingat jadwal produksi yang semakin dekat, ada kemungkinan jika berita yang dimaksud adalah para cast yang akan terlibat dalam film ini. Selain itu, Todd McFarlane telah memberi bocoran lainnya tentang film remake Spawn yang akan memiliki rating R-Rated ( Dewasa ) yang otomatis tidak akan menghilangkan esensi Spawn versi komiknya.
McFarlanne tentunya tidak ingin mengalami ‘dejavu’ seperti film Spawn pertama (1997), film tersebut bisa terbilang kurang laku di pasaran dan banyak kritikan negatif yang datang untuk film tersebut. Maka kali ini ia pasti mempersiapkan segalanya dengan matang. Stay tune di Greenscene.co.id untuk berita terbaru seputar film Spawn.
Quote:
Recent News
- Simak Bocoran Klip Footage Avengers Infinity War
- PRE ORDER T-SHIRT : STAR WARS UNIK!
- 5 Film Psikologis Yang Mindblowing Ini Layak Kamu Tonton
- Karakter Komik Non DC Marvel Yang Paling Dikenal
- Beta Ray Bill Sebenarnya ‘Hadir’ Dalam Thor Ragnarok!
- Simak Bocoran Klip Footage Avengers Infinity War
Diubah oleh greenscene 28-11-2017 17:36
0
2K
Kutip
10
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan