- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Lounge Pictures
Benarkah Nasi Dipanaskan di Rice Cooker Sebabkan Diabetes


TS
asadgendut
Benarkah Nasi Dipanaskan di Rice Cooker Sebabkan Diabetes

Belakangan ini beredar informasi melalui aplikasi pesan instan WhatsApp soal larangan memanaskan nasi terus menerus dalam rice cooker karena bisa memicu diabetes bahkan kanker. Benarkah hal ini?
Pakar gizi dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Dr. dr. Saptawati Bardosono, M.Sc mengakui bahwa nasi memang memiliki nilai indeks glikemik tinggi dan bisa meningkatkan atau bahkan menurunkan kadar gula darah secara cepat.
Memasak nasi terlalu lama misalnya dalam rice cooker menyebabkan terjadinya gelatinisasi yang salah satunya meningkatkan nilai indeks glikemik.
"Nasi memiliki nilai indeks glikemik yang tinggi sehingga dapat meningkatkan kadar gula darah dengan cepat. Bila terlalu lama dimasak akan menyebabkan proses gelatinisasi sehingga akan menurunkan kadar seratnya dan meningkatkan nilai indeks glikemik," ujar dia kepada ANTARA News belum lama ini.
Makanan yang memiliki tingkat glikemik tinggi dapat memicu penyakit diabetes dalam jangka panjang. Beberapa penelitian juga mengaitkan indeks glikemik tinggi dengan obesitas, penyakit jantung, dan beberapa jenis kanker.
Oleh karenanya, Tati menyarankan memasak nasi untuk segera dikonsumsi, bukannya dipanaskan terus menerus.
"Dengan mendinginkan nasi maka proses tersebut dapat dihentikan sehingga tidak akan meningkatkan indeks glikemik. Nasi sekali masak untuk langsung dikonsumsi," kata dia dikutip antara.
Pantesan orang jaman dulu jarang yang terkena diabetes ya... Dulu kan masak nasi pakai ni buat masak nasi

Pas dulu simbah masih hidup, kalau masak nasi pakai itu

Aroma nasinya beda gan... Rasanya juga lebih enak pakai cara tradisonal

Spoiler for Sumur:
Kalau agan2 berkenan , bagi2 cendolnya dong....




Diubah oleh asadgendut 25-11-2017 04:53


4iinch memberi reputasi
1
3.5K
14


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan