Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mtx98Avatar border
TS
mtx98
Demiz Tanggapi Dingin Wacana Disandingkan dengan Dedi Mulyadi


Bandung - Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar menanggapi dingin wacana Partai Golkar yang ingin menduetkannya dengan Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar 2018. Menurut Deddy wacana itu belum tentu terealisasi.

Seperti diketahui hubungan Deddy Mizwar (Demiz) dengan Partai Gerindra Jabar saat ini tidak terlalu harmonis. Penyebabnya pernyataan Ketua DPD Gerindra Jabar Mulyadi yang menarik dukungan untuk pasangan Deddy Mizwar - Ahmad Syaikhu.

Hal itu memunculkan banyak spekulasi bila Deddy Mizwar bakal ditinggal Partai Gerindra. Melihat situasi politik yang terjadi, Partai Golkar mencoba menangkap peluang yang ada. Partai berlambang beringin ini berwacana untuk menduetkan Deddy Mizwar dengan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi.

Namun begitu, Deddy Mizwar sepertinya kurang tertarik dengan rencana tersebut. Bahkan Deddy mengaku belum tentu mau bila diduetkan dengan Dedi Mulyadi. Pasalnya sejauh ini belum ada komunikasi intensif dengan Golkar maupun dengan Dedi Mulyadi.

"Belum tentu. Belum secara intens (ada komunikasi). Belum tentu mau (diduetkan) dan belum tentu wacana itu terjadi," kata Deddy, ditemui di Gedung DPRD Jabar, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Senin (2/10/2017).

Menurut Deddy, untuk merealisasikan wacana tersebut membutuhkan proses panjang. Belum lagi, kata Deddy komunikasi dengan partai lain di dalam koalisi yang dibangun Golkar juga belum tentu menyetujui wacana tersebut.

"Perlu pembahasan jauh. Karena juga harus komunikasi dengan partai-partai (lain)," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Partai Golkar mulai menghitung simulasi mengusung Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar 2018. "Kalau Demiz (Deddy Mizwar) dilepas Gerindra, menarik juga kalau kita wacanakan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi," kata Wakil Sekjen Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Jawa I Partai Golkar Ratu Dian Hatifah.
(ern/ern)

https://news.detik.com/berita-jawa-b...n-dedi-mulyadi
0
1.1K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan