Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mtx98Avatar border
TS
mtx98
BPS catat harga beras naik pada September 2017
Merdeka.com - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto mencatat harga beras pada September 2017 mengalami kenaikan. Seperti harga beras kualitas premium di penggilingan sebesar Rp 9.471,00 per kg, naik sebesar 0,36 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

"Harga beras kualitas medium di penggilingan sebesar Rp 8.935,00 per kg, naik sebesar 1,27 persen. Sedangkan rata-rata harga beras kualitas rendah di penggilingan sebesar Rp8.672,00 per kg, naik sebesar 2,80 persen," kata Suhariyanto di kantornya, Jakarta, Senin (2/10).

Dibandingkan dengan September 2016, rata-rata harga beras di penggilingan pada September 2017 untuk kualitas premium naik 3,95 persen. Kualitas medium turun 0,33 persen, dan kualitas rendah juga turun 1,24 persen.

Tak hanya beras, harga gabah di tingkat petani maupun di tingkat penggilingan pada September 2017 mengalami kenaikan.

Harga gabah kering panen (GKP) di tingkat petani Rp 4.655 per kg atau naik 3,22 persen, dan di tingkat penggilingan Rp 4.744 per kg atau naik 3,31 persen dibandingkan harga gabah kualitas yang sama pada Agustus 2017.

Untuk harga gabah kering giling (GKG) di petani Rp 5.502 per kg atau naik 0,58 persen dan di tingkat penggilingan Rp 5.590 per kg atau naik 0,21 persen.

"Harga gabah kualitas rendah di tingkat petani Rp 4.276 per kg atau naik 6,57 persen dan di tingkat penggilingan Rp 4.368 per kg atau naik 6,43 persen," imbuhnya.

Dibandingkan September 2016, lanjutnya, harga gabah di tingkat petani dan penggilingan juga mengalami kenaikan. Seperti GKP di tingkat petani yang meningkat 2,6 persen dan di tingkat penggilingan meningkat 2,64 persen.

Untuk GKG di tingkat petani meningkat 4,11 persen dan di tingkat penggilingan sebesar 3,58 persen. Sementara gabah kualitas rendah di tingkat petani sebesar 4,91 persen dan di tingkat penggilingan sebesar 4,4 persen.

https://www.merdeka.com/uang/bps-cat...mber-2017.html
0
559
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan