godok.indonesiaAvatar border
TS
MOD
godok.indonesia
Manfaat Yoghurt Yunani untuk Kesehatan, Apa Saja?


Yoghurt Yunani; pernah dengar? Mungkin nama ini masih terdengar asing bagi masyarakat Indonesia, namun di benua Eropa dan Amerika Serikat, bahan pangan ini sedang populer sebagai salah satu menu diet. Salah satu manfaat yoghurt ini adalah untuk menurunkan berat badan. Lho, apa bedanya yoghurt yunani dan yoghurt biasa?



Perbedaannya terletak pada proses penyaringan yang dilakukan. Jika yoghurt biasa hanya melewati dua kali proses penyaringan, yoghurt Yunani melalui tiga kali proses tersebut. Karena itulah jika dilihat dari teksturnya, yoghurt yunani memang terasa lebih lembut karena kandungan air yang rendah. Selain itu, proses penyaringannya juga memantapkan beberapa manfaat yoghhurt Yunani bagi kesehatan tubuh. Mau tahu apa saja kandungan tersebut? Yuk, simak penjelasan di bawah ini!

1. Protein dan Karbohidrat



Tahukah Gansis bahwa di setiap 6 ons yoghurt yunani (tanpa lemak) mengandung 15-20 gr protein dan 7 gr karbohidrat? Kandungan kaya protein dan rendah lemak inilah yang kemudian dapat membuat tubuh Gansis merasa kenyang lebih lama dibandingkan menu diet atau yoghurt lainnya. Hal ini menjadikan manfaat yoghurt Yunani krusial bagi mereka yang sedang diet. Tapi harus pula Gansis ingat, bahwa hanya yoghurt Yunani tanpa pemanis yang diperbolehkan dikonsumsi saat diet.

2. Probiotik



Pernah dengar tentang suatu mikroorganisme yang disebut probiotik? Meskipun paling sering ditemukan pada tempe, ternyata probiotik terkandung pula pada yoghurt Yunani. Kandungan ini berfungsi untuk menjaga kelangsungan hidup dari bakteri baik yang akan sangat bermanfaat untuk menjaga saluran pencernaan Gansis agar tetap sehat dan terlindungi. Hasilnya, Gansis akan lebih sedikit berurusan dengan penyakit saluran pencernaan. Mau?

3. Kalsium



Yoghurt Yunani sejatinya menyediakan paket lengkap nutrisi yang dibutuhkan oleh tulang seperti kalsium, kalium, magnesium, fosfor, protein. Satu porsi yoghurt yunani mampu memenuhi 20 persen kalsium yang dibutuhkan oleh tubuh. Kalsium adalah mineral yang dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi serta membantu proses pembekuan darah dan menjaga ritma jantung. Sebagian besar kalsium dalam tubuh tubuh terdapat pada tulang dan gigi dan sisanya dapat ditemukan pada darah. Apabila Gansis kekurangan kalsium akan membuat jaringan tubuh mengambil kalsium yang terdapat pada tulang dan gigi, akibatnya tulang dan gigi menjadi lebih cepat mengalami pengeroposan.

4. Sodium



Satu lagi perbedaan antara yoghurt Yunani dan yoghurt biasa, adalah besar kandungan natriumnya. Pada yoghurt Yunan, terdapat kandungan sodium yang rendah dan mengandung setengah dari jumlah natrium yang terdapat dalam yoghurt pada umumnya. Faktanya, dalam satu porsi yoghurt Yunani, hanya terkandung 50 mg natrium. Hal ini menjadikan yoghurt Yunani baik untuk dikonsumsi oleh penderita hipertensi.

5. Intoleransi laktosa



Pada sebuah penelitian, ditemukan bahwa Gansis yang menderita intoleransi lakotasa ternyata tubuh masih bisa mentolerir laktosa sebanyak 12 gram atau sebanyak satu cangkir susu. Dalam 6 ons yoghurt yunani hanya mengandung 4 gram laktosa dan tentu saja jumlah ini lebih rendah dibandingkan kandungan laktosa yang terdapat pada produk yoghurt lainnya. Jadi bisa dikatakan bahwa yoghurt yunani adalah solusi bagi Gansis yang memiliki intoleransi laktosa untuk tetap dapat mengkonsumsi yoghurt.

Meskipun yoghurt yunani memiliki manfaat bagi kesehatan namun bijaksanalah dalam mengonsumsinya. Sebab, dalam jumlah yang tepat, konsumsi yoghurt Yunani akan memberikan manfaat bagi kesehatan. Namun sebaliknya, saat berlebihan, hal ini dapat mendatangkan masalah bagi kesehatan Gansis. Selamat mencoba!

emoticon-Toastemoticon-Toast emoticon-Toast


sumur : Go Dok


Jangan lupa buat didownload aplikasinya juga, ya! Karena Agan bisa langsung berkonsultasi tentang kesehatan diri dan keluarga dengan dokter Go Dok, yang tidak hanya ramah, tapi juga informatif dan membantu!

:welcome :welcome

0
1.4K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan