nysnmediaAvatar border
TS
nysnmedia
10 Atlet Voli Tangsel Perkuat PON Remaja Banten 2018

Para jajaran pengurus dan ketua umum PBVSI Tangsel

PBVSI Tangsel tengah mempersiapkan atlet-atlet untuk mengikuti berbagai kejuaran baik yang digelar tahun 2017 maupun 2018. Setidaknya, ada lima agenda kejuaraan yang akan diikuti oleh atlet-atlet voli Tangsel, baik itu tingkat Kota maupun tingkat Provinsi.

Yang paling dekat, atlet-atlet voli Tangsel akan mengikuti Pekan Olahraga Kota (Porkot Tangsel), dan mereka akan membela Kecamatannya masing-masing.

“Atlet-atlet saat ini lagi disiapkan untuk kejuaran Gladesa yang merupakan program dari Menpora, Porkot program dari Kota Tangsel, POPDA tahun 2018 untuk pelajar, Porprov 2018 yang insyaallah akan di laksanakan di Kabupaten Tangerang dan PON Remaja program dari KONI Banten,” papar Momon selaku pengurus PBVSI Tangsel kepada reporter nysnmedia.com.

Tangsel patut berbangga, 10 atlet voli akan tergabung dalam PON Remaja dan juga 2 pelatih asal Tangsel dipercaya untuk menahkodai PON Remaja Banten. Momon mengakui, ini adalah sebagai prestasi yang membanggakan. Karena terdapat atlet Tangsel yang tergabung di PON Remaja Banten.

“Alhamdulillah untuk PON Remaja ini, 8 atlet dari Tangsel tergabung di PON Remaja Banten. Voli indoor putra ada 5 atlet, voli Indoor putri ada 3 atlet dan 2 atlet voli pasir putri,” ucapnya.

Berikut nama-nama Atlet yang membela PON Remaja Banten 2018.

Voli Indoor Putra
1. Firza Pramudia Mukti
2. Aditya Pandu Wicaksono
3. Ridho Saputra
4. Dimas Ardian Permana
5. Danu Prakasa

Voli Indoor Putri
1. Sherena Arabela Chairunisya
2. Syahla Oktaviani
3. Citra Amalia

Voli Pasir Putri
1. Sherly Jeane M
2. Shafa Gita M

Pelatih Indoor Putra asal Tangsel
1. M Yusuf

Pelatih Voli Pasir Putri
1. Agus Supardi

Momon pun berharap agar nantinya atlet-atlet Tangsel dapat meraih prestasi yang gemilang, dan mendulang emas. (pah/adt)

Sumber : http://nysnmedia.com/10-atlet-voli-t...a-banten-2018/
0
1.2K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan