Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

anyelireAvatar border
TS
anyelire
Pasukan Garuda dan Konflik Dunia
Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Mungkin ini Trit kesekian kalinya dari trit trit yang sudah membahas tentang Pasukan Garuda Indonesia,

namun tidak apalah semoga dengan di hangatkan lagi trit tentang pasukan pembela Perdamaian ini, maka akan terus juga membangkitkan patriotisme agan agan akan bela bangsa dan negara serta tentunya menghargai bagaimana para benteng terakhir negara ini "Tentara" bekerja menjaga negeri ini agar tetap aman dan nyaman untuk di tinggali.. emoticon-Blue Guy Peace

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

langsung saja simak gan bagaimana Pasukan Garuda kita di belantara konflik dunia..


Terimakasih Pada Dunia

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Kontingen Garuda awalnya adalah sebuah tanda terimakasih Soekarno terhadap dunia internasional yang telah mendukung kemerdekaan Indonesia. Sejak pertamakali bertugas tahun 1957 untuk menjaga perbatasan Mesir, TNI hingga kini telah bertugas di setidaknya 70 misi perdamaian PBB.


11 Kontingen di Libanon

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Salah satu operasi terbesar TNI di luar negeri adalah mengawal perdamaian di Libanon pasca serangan Israel tahun 2006 silam (UNIFIL). Untuk misi pelik tersebut TNI menurunkan hingga 11 kontingen yang menggabungkan kekuatan udara, laut dan darat.


Srikandi TNI

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Untuk misi di Libanon TNI tidak segan membawa prajurit perempuan. Tampak dalam gambar adalah Sri Sulistyowati yang ditugaskan sebagai perawat di klinik milik UNIFIL di kota Taibe. Seluruhnya TNI menugaskan 13 perempuan untuk mengawal masa damai di Libanon.


Taring Laut

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Pasukan Garuda yang paling spektakuler adalah kontingen 28H. Dalam misi tersebut TNI AL mengirimkan 107 prajurit beserta kapal fregat jenis terbaru milik TNI, KRI Bung Tomo-357, untuk mengawasi perairan Libanon.


Pasukan Lintas Negara

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Sebelum mengirimkan KRI Bung Tomo, TNI juga pernah menempatkan kapal korvet kelas Sigma buatan Belanda, KRI Sultan Iskandar Muda, di Libanon. Di sana TNI bergabung bersama angkatan laut negara lain dari Jerman, Brazil dan Turki untuk mencegah penyelundupan senjata oleh kelompok Hizbullah di Libanon Selatan.

Keberatan Israel

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Israel sempat mengutarakan keberatan ketika PBB berniat menunjuk Indonesia sebagai komandan baru angkatan laut UNIFIL buat menggantikan Italia. Pemerintah negeri Yahudi itu berdalih, sikap Indoensia yang menolak mengakui kedaulatan Israel bisa mempersulit kerjasama antara pasukan kedua negara di lapangan.


Damai di Tanah Darah

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Misi besar lain TNI adalah mengawal damai di kawasan Sudan yang remuk dilanda perang, Darfur (UNAMID). Hingga setengah juta orang kehilangan nyawa dalam perang antara pemerintah dan pasukan pemberontak. Militer Sudan berulangkali melanggar resolusi PBB dengan melancarkan serangan udara yang kebanyakan menewaskan warga sipil.


Pasukan Spesial

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Di Sudan TNI/Polri bertugas mengawal bantuan kemanusiaan dan melindungi warga sipil dari pertempuran. Awal 2015 silam Indonesia mengirimkan sekitar 800 pasukan yang dilengkapi dengan 24 Panser ANOA, 30 truk angkut dan 34 kendaraan ringan. Kontingen tersebut terhitung spesial karena dididik khusus untuk mengemban misi damai di Darfur.


Bahaya Maut Mengintai

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Prajurit TNI dan anggota Polri tidak cuma ditugaskan mengawal pengiriman bantuan kemanusiaan, tetapi juga ikut turun ke lapangan untuk membangun fasilitas kesehatan dan pendidikan. Bertugas di Darfur bukan tanpa bahaya. Sejak pertama kali diterjunkan, sudah sebanyak 192 prajurit UNAMID yang tewas saat bertugas.


Kenyang Menjaga Damai

Pasukan Garuda dan Konflik Dunia

Kontingen Garuda termasuk yang paling rajin ditugaskan dalam misi damai PBB. Selain Darfur, TNI pernah mengirimkan kontingen besar ke Mesir, Kongo dan Kamboja. Secara keseluruhan hampir 30.000 prajurit TNI pernah terlibat dalam misi menjaga perdamaian di seluruh dunia.


Bagaimana gan, Keren kan, Semoga Tetap Jaya Tentara Indonesia dimanapun berada...
emoticon-I Love Indonesia



sumur
0
31.4K
128
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan