Kaskus

Entertainment

kakekupdateAvatar border
TS
kakekupdate
Jangan Minder Punya IPK Pas-pasan. 5 Jurus Ini Buat Agan Cepat Dapat Kerja!

Jangan Minder Punya IPK Pas-pasan. 5 Jurus Ini Buat Agan Cepat Dapat Kerja!
www.vebma.com



Angka di transkrip nilai yang diakumulasi dalam Indeks Prestasi Kumulatif (IPK), menjadi angka yang sakral bagi kalangan mahasiswa tingkat akhir. Banyak lowongan pekerjaan bergengsi mensyaratkan IPK tinggi sebagai ketentuan utama dalam proses administrasi. Kalau Agan memiliki IPK pas-pasan, minder dan nggak percaya diri ketika melamar pekerjaan lumrah dirasakan. Padahal, IPK bukanlah satu-satunya indikator kesuksesan. Nah, biar kamu tetap sukses saat melamar kerja, yuk ikuti tips mujarab berikut ini!

1. Buktikan dengan karya dan bakatmu yang menjual


Jangan Minder Punya IPK Pas-pasan. 5 Jurus Ini Buat Agan Cepat Dapat Kerja!

www.tumblr.com

IPK yang tinggi memang bisa membuat kamu jadi lebih percaya diri ketika melamar pekerjaan. Namun, ada hal yang nggak boleh kamu sepelekan. Justru, hal ini juga bisa bikin kamu lebih percaya diri ketika IPK nggak bisa menolong. Karya.

Coba deh gali bakat apa aja sih yang selama ini kamu punya? Kemampuan apa yang bisa menjadi penunjang ketika bekerja nanti? Atau adakah karya yang bisa kamu jadikan senjata pamungkas untuk menunjukkan bahwa kamu pantas diterima?

2. Meski IPK pas-pasan, kuatkan di pengalaman berorganisasi


Jangan Minder Punya IPK Pas-pasan. 5 Jurus Ini Buat Agan Cepat Dapat Kerja!

www.hercampus.com

Kamu bisa saja berkecil hati IPK-mu nggak dapet predikat cumlaude, tapi kalau kamu punya pengalaman organisasi seperti aktif di komunitas atau menjadi panitia berbagai gigs yang kece. Percaya deh, justru kamu akan lebih dilirik. Dengan memiliki pengalaman berorganisasi, kamu jadi bisa lebih menunjukkan kualitas kamu sebagai anggota tim yang kreatif hingga kedisiplinan. Soft skill ini mungkin nggak pernah diajarkan di bangku kuliah, tapi justru sangat menjual, lho!


3. Perkuat dengan CV atau resume yang menarik

Jangan Minder Punya IPK Pas-pasan. 5 Jurus Ini Buat Agan Cepat Dapat Kerja!

trendytechie.ca

CV atau resume itu ibarat kamu mengirimkan surat cinta ke gebetan. Kalau surat cintanya didesain secara menarik, kata-katanya nggak ngebosenin, dan nggak pasaran, kamu akan membuat penasaran sang gebetan. Begitu pula dengan CV atau resume. Jangan sepelekan masalah CV karena inilah gerbang pertama kamu dalam mendapatkan pekerjaan impian. Jadi, seriusin saat bikin CV dan bikin semenarik mungkin, ya!


4. Berlatih percaya diri saat wawancara

Jangan Minder Punya IPK Pas-pasan. 5 Jurus Ini Buat Agan Cepat Dapat Kerja!

www.skillsroad.com.au

Beneran deh, IPK kamu akan begitu saja dilupakan jika saat sesi wawancara kamu bisa menjawab segala pertanyaan dengan percaya diri dan lancar. Semua itu tentulah butuh proses dan belajar. Kamu hanya perlu rileks dan jawablah apa adanya namun tetap dengan kesan yang menunjukkan bahwa kamu berkualitas. Latihan wawancara sebelum hari H bisa membantu kamu lebih lancar dan tentunya memupuk percaya diri.


5. Coba juga profesi yang berhubungan dengan hobimu

Jangan Minder Punya IPK Pas-pasan. 5 Jurus Ini Buat Agan Cepat Dapat Kerja!

hub.hindscc.edu

Kalau kamu tak kunjung beruntung mendapatkan pekerjaan dengan latar belakang pendidikanmu, kamu bisa mencoba berkarier sesuai dengan hobimu sambil kamu melamar di tempat kerja yang menjadi impianmu. Misalnya kamu punya hobi bermusik, olahraga, seni, menulis, atau apapun yang bisa kamu jadikan peluang untuk bekerja. Siapa tahu kamu justru jadi lebih senang menjalani pekerjaannya dan bikin kamu lebih sukses, 'kan?

emoticon-Ngaciremoticon-Ngacir emoticon-Ngacir emoticon-Ngacir

Semuanya butuh proses, kamu nggak perlu terburu-buru dan berkecil hati kalau usaha pertamamu gagal. IPK bukan segalanya, tapi bukan berarti kamu sepelekan. IPK bukan segalanya, makanya jangan pernah menyerah. Semangat ya Gan!

Sumber



Diubah oleh kakekupdate 24-08-2017 12:39
0
2.7K
11
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan