Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

alexandersonAvatar border
TS
alexanderson
Ini Pemberi Utang Terbesar ke Pemerintah RI
Ini Pemberi Utang Terbesar ke Pemerintah RI


Ini Pemberi Utang Terbesar ke Pemerintah RI

Jakarta - Sampai saat ini, Indonesia masih memiliki pinjaman luar negeri. Per Juli 2017, utang luar negeri pemerintah Indonesia (baik bilateral maupun multilateral) tercatat Rp 729,58 triliun, naik dari Juni 2017 yang sebesar Rp 721,83 triliun.

Secara bilateral, Jepang, Prancis, dan Jerman masih menjadi kreditur terbesar utang Indonesia. Sementara secara multilateral, Indonesia masih meminjam dari Bank Dunia, Bank Pembangunan Asia (ADB), dan Bank Pembangunan Islam (IDB).

Berikut adalah pemberi pinjaman bilateral dan multilateral terbesar buat Indonesia, seperti dikutip dari data Ditjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan, Senin (21/8/2017).

6. Islamic Development Bank (IDB)
Per Juli 2017, utang pemerintah Indonesia ke IDB mencapai Rp 10,82 triliun, naik tipis dari bulan sebelumnya Rp 10,67 triliun. Persentasenya adalah 1,4% dari total utang luar negeri Indonesia.

5. Jerman
Hingga Juli 2017, utang pemerintah Indonesia ke Jerman mencapai Rp 25,05 triliun, naik dari bulan sebelumnya Rp 24,44 triliun. Persentasenya adalah 3,4% dari total utang luar negeri pemerintah pusat.

4. Prancis
Sampai Juli 2017, utang Indonesia ke Prancis mencapai Rp 27,38 triliun. Naik dari bulan sebelumnya Rp 26,25 triliun. Jumlah tersebut adalah 3,7% dari total utang luar negeri pemerintah pusat.

3. Bank Pembangunan Asia (ADB)
Utang dari ADB hingga Juli 2017 adalah Rp 118,88 triliun, turun dari bulan sebelumnya Rp 119,21 triliun. Jumlah ini adalah 16,2% dari total utang luar negeri pemerintah pusat.

2. Jepang
Negeri Matahari Terbit ada di posisi kedua pemberi utang terbesar ke pemerintah Indonesia. Per Juli 2017, utang pemerintah Indonesia ke Jepang mencapai Rp 194,82 triliun, naik tipis dari bulan sebelumnya Rp 194,58 trliun.

Utang tersebut mencapai 26,7% dari total pinjaman luar negeri pemerintah.

1. Bank Dunia
Bank Dunia kembali pemberi utang terbesar ke pemerintah Indonesia. Jumlahnya hingga Juli 2017 mencapai Rp 238,49 triliun, naik dari bulan sebelumnya Rp 234,48 triliun.

Utang Indonesia ke Bank Dunia mencapai 32,6% dari total utang luar negeri pemerintah. Selain 6 besar ini, Indonesia juga memiliki utang luar negeri ke negara ini:
Korea Selatan Rp 19,25 triliun
China Rp 0,02 triliun
Amerika Serikat (AS) Rp 8,16 triliun
Australia Rp 7,19 triliun
Spanyol Rp 3,39 triliun
Rusia Rp 3,3 triliun
Inggris Rp 1,96 triliun.

SUMUR

mana nih yg bilang bnyk utang ke cina ??? padahal total utang ke cina itu paling sedikit dibandingkan negara2 lain emoticon-Leh Uga
0
2.1K
21
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan