Kaskus

Entertainment

poseedAvatar border
TS
poseed
Belajar Lebih Menjadi Konco Kenthel dari Ben & Jody
Salah satu film Indonesia yang menarik perhatian di minggu-minggu lalu adalah FIlosofi Kopi 2; Ben & Jody. Dari film yang karakter tokohnya diadaptasi dari Buku Dee Lestari ini banyak pelajaran yang bisa kita ambil lho gansis, salah satunya menjaga persahabatan. Berikut 3 hal yang pastinya harus kalian miliki dalam sebuah persahabatan.

1. Kejujuran
Saling berkata jujur sangat diperlukan dalam hubungan apapun, apalagi pada sahabat. Dengan berkata jujur, selain bisa menimbulkan energi positif juga menjadikan kita mudah terbuka tentang masalah-masalah yang sedang kita hadapi. Meski ada yang bilang "jujur itu pahit" tapi sebagai sahabat tentunya tidak ingin ada yang ditutup-tutupi, bukan? Yuk mulai sekarang biasakan diri Agan dan Sista untuk berkata jujur selain kepada sahabat juga kepada siapapun, ya.
Belajar Lebih Menjadi Konco Kenthel dari Ben & Jody

2. Menerima Apa Adanya
Tokoh Ben dan Jody pastinya mengingatkan kita untuk bisa saling mengenal karakter satu sama lain. Biasanya jika gansis sudah mengenal pribadi buruk sahabat, tentu sahabat yang baik akan sangat mudah menerima. Apalagi saat sahabat memberi kritik atau masukan, tentu bukan suatu hal yang perlu dipermasalahkan melainkan sebagai bentuk motivasi kepada kita lho, gansis.
Belajar Lebih Menjadi Konco Kenthel dari Ben & Jody

3. Memaafkan
Setiap hubungan selalu dibumbui masalah-masalah yang seringnya datang dari faktor kesalahpahaman. Masalah merupakan hal yang wajar lho gansis, apalagi terjadi di dalam sebuah persahabatan. Akan menjadi tidak wajar ketika masalah membuat hubungan menjadi renggang bahkan tidak ada penyelesaian diantara Agan-agan dan Sista-Sista. Semua konflik memiliki jalan keluar kalau gansis sama-sama cari akar masalah dan menyelesaikannya secara kepala dingin dan hati yang lapang. Kunci utama semua itu hanya memaafkan dan melupakan kesalahan. Percaya deh, memaafkan adalah faktor penting untuk mengembalikan hubungan baik kalian.emoticon-Angel

Kira-kira dalam hubungan persahabatan gansis sudah melakukan ketiganya belum? Jangan lupa share yuk ke teman-teman gansis, dan jangan lupa rate thread aneemoticon-Malu

0
1.4K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan