- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
FR : KTL Samsung C9 Pro - Keseruan Kopdar Bareng Narasumber Yang Profesional & Exper


TS
thoto
FR : KTL Samsung C9 Pro - Keseruan Kopdar Bareng Narasumber Yang Profesional & Exper







Bismillahirohmanirohim
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Hai agan dan sista dimanapun berada
salam sejahtera kami ucapkan kepada semua Kaskuser
Segala puji bagi Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita,
sehingga kita masih diberikan kesempatan untuk bertemu didunia online maupun offline
bersama kaskuser semuanya. Alhamdulillah kita telah diberikan kelancaran
bersama teman teman kaskuser dalam menghadiri acara
"KASKUS THE LOUNGE WITH SAMSUNG GALAXY C9 PRO"

Quote:
KASKUS The Lounge adalah ajang kopi darat komunitas-kommunitas yang diadain oleh KASKUS.
Di sini Agan bisa dapetin banyak inspirasi dari obrolan bareng narasumber yang pastinya oke punya, ditambah bisa saling kenalan dengan kaskuser dan komunitas lainnya.
Kali ini KASKUS The Lounge akan mengusung tema :
"Ask The Pro with Samsung Galaxy C9 Pro"
Di sini Agan Sista bisa mendapatkan ilmu langsung dari para profesional dan expert yang pastinya emang udah berkecimpung dalam bidang gaming serta teknologi terkini, dan yang pastinya bakal tau lebih jauh keunggulan dari Smartphone Samsung Galaxy C9 Pro ini.
Kaskus the lounge kali ini menghadirkan 3 Narasumber yang sudah Pro banget dibidangnya gan, penasarankan siapa aja mereka ? sabar gan nanti bakal ane kasih tau. KaskusThe Lounge With Samsung Galaxy C9 Pro dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 21 Juli 2017 dimulai dari jam 17:00 sd 21:00 yang berlokasi di The Hook Senopati. Acaranya sangat seru dan meriah banget gan karena Kaskus the lounge kali ini beda dari yang sebelum sebelumnya karena dalam KTL kali ini ada Mini gamenya yang berhadiah 1 unit Smartphone Samsung Galaxy C9 Pro selain itu juga banyak Doorprize dan hadiah untuk peserta yang hadir. mau tau keseruanya gan ? jangan kemana mana ya, karena ane bakal kasih tau agan semua disini keseruan Event Kaskus The Lounge With Samsung Galaxy C9 Pro.


Quote:


Kaskus The Lounge With Samsung Galaxy C9 Pro dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 21 Juli 2017 dimulai dari jam 17:00 sd 21:00 yang berlokasi di The Hook Senopati (Jalan Cikatomas II No. 35, Kebayoran Baru, Senopati, Jakarta Selatan 12180), gak seperti KTL yang sebelumnya yang selalu diadakan di Kantor Kaskus kali ini dengan konsep yang berbeda Kaskus bersama Samsung membuat event di luar dan dengan Narasumber yang kece dan Pro dibidangnya masing masing, selain itu juga dalam acara ada mini game yang sekaligus mencoba perfoma dari Smartphone Samsung Galaxy C9 Pro ini. Acara dimulai jam 17:00 dan diawali dengan Kompetisi mini games yang diikuti 24 peserta dan ane pun ikut meramaikan walau kalah di babak penyisihan gan

waktu menunjukan pukul 19:00 dan acara utamapun dimulai, acara dibuka oleh MC yaitu mbak Andari

Ane jadi gagal fokus karena MC nya kece banget gan

dan buat agan dan sista yang hadir juga bisa mengikut Instagram Competition yang berhadiah Voucher MAP @ Rp 200ribu untuk 5 orang pemenang.


dan tiba saatnya mbak Andari memangil Narasumber yang akan mengisi acara, satu persatu dipanggil kedepan dan yang pertama adalah :
Quote:
1. Christian Sugiono
(Entrepreneurship)

Christian Sugiono atau yang sering di panggil Tian ini adalah seorang aktor dan model terkenal, selain itu juga mas tian adalah seorang entrepreneur gan sekaligus pendiri dan CEO dari situs malesbanget.com. Mas Tian menggeluti bidang entrepreneurship sudah lama sekali gan dan terbukti dengan berdirinya website tersebut pada tahun 2002, hanya beda 3 tahun dari berdirinya kaskus gan yang berdiri pada tahun 1999. dalam kesempatan ini mas Tian banyak bercerita tentang awal mulanya memulai menjadi seorang entrepreneur. Mas Tian yang lahir pada 25 Februari 1981 dan memiliki keturunan Jerman - Jawa - Pontianak - Papua ini pernah tinggal di Hamburg, Jerman untuk berkuliah dan mengambil bidang Teknologi Informasi di Technische Universitas tapi sayangnya mas tian gak sampai selesai kuliah disana dan milih pulang ke Indonesia dan melanjutkan bisnisnya. karena kerja keras dan ketekunan akhirnya bisnis yang dijalankan bisa berjalan dan menghasilkan keuntungngan, terbukti sampai saat ini malesbanget.commasih mengudara dan makin banyak yang mengaksesnya. membangun bisnis tak semudah seperti yang kita pikirkan gan karena kalau agan sudah berani terjun di dunia bisnis maka agan juga harus siap yang namanya menerima kegagalan, dan kegagalan adalah awal mula dari kesuksesan, seperti mas tian bilang orang yang membangun bisnis tapi belum pernah gagal itu artinya ada satu hal yang dilewatkan, dan untuk itu jangan segan segan untuk selalu mencoba hal hal baru yang belum agan lakukan. Dalam menjalankan bisnis ini mas tian tidak sendirian gan, beliau ditemani oleh dua orang sahabatnya yang berawal dari chating di dunia maya dan sekarang menjadi parthner kerjanya yaitu mas Aji dan Aryo Sayogha, merekalah yang membantu mas tian dalam menjalan bisnis ini.
Mas tian juga tak lupa memberikan motifasi kepada kaskuser yang hadir untuk selalu semangat dan pantang menyerah dalam melakukan bisnis, apalagi rata rata kaskuser yang hadir masih muda muda jadi untuk melakukan dan terjun didunia bisnis itu pas banget gan dan sangat ideal sekali selagi kita masih berumur antara 20 sd 30 tahun itu waktu yang pas untuk memulai sebuah bisnis, dan di saat kita sudah memasuki umut 40 tahun keatas adalah masa dimana kita tinggal menikmati hasil dari kerja keras kita selama ini, dalam berbisinis itu kuncinya cuman jujur dan amanah dengan apa yang kita kerjakan, dari situlah semua akan berjalan lancar dan berbuah hasil.
Mas Tian adalah tipe orang yang aktif dan selalu mempunyai banya ide, kapan pun dan dimanapun ide itu selalu ada dan tak lupa setiap ada ide yang bagus selalu di tulis agar tidak lupa, sekarang inikan jamanya apa apa selalu mengunakan smartphone untuk melakukan aktifitas dan dengan hadirnya Smartphone Samsung Galaxy C9 Pro yang dilengkapi dengan kapasitas baterai 4000mAh dan RAM 6GB ini sangat membantu aktifitas mas tian.
dan setelah mas tian selesai selanjutnya di panggilan narasumber yang kedua yaitu Donna Visca gan,
Quote:
2. Donna Visca
(Games Enthusiast)

Mutiara Donna Visca adalah nama lengkapnya gan, lahir di Palembang pada 1 Maret 1995 adalah seorang bintang iklan, penyanyi, cosplayer dan gamer. orang orang lebih mengenal Dona sebagai Gamer gan dan game yang paling sering dia maenin yaitu DOTA 2. Dia bisa menghabiskan waktu berjam jam hanya untuk maen game aja gan, hoby ini sudah dia lakukan dari sejak kecil gan mulai dari GameBoy hingga game di PC, namu saat ini dia lebih banyak menghabiskan bermain game mengunakan Smartphone saja, selain mudah bisa di bawa kemana mana juga game game yang ada di HP sudah banyak sekali gan seperti contonya yang sekarang lagi dia maenin seperti game mobile legends. menjadi seorang gamer itu juga gak gampang loh gan apalagi dia seorang cewek, akan tetapi buat dona itu semua tidaklah menjadi masalah karena apa yang dia lakukan itu adalah bagian dari hobynya, dan perlu di ketahui juga dia adalah seorang brand ambassador beberapa merek peralatan game, seperti SteelSeries dan Republic of Gamers (ROG). Saat ini selain disibukan dengan kuliahnya di London School of Public Relations yang mengambil jurusan Hubungan Internasional dia juga aktif di Mineski Infinity Indonesiayaitu adalah sebuah komunitas atau pecinta games yang ada di Indonesia. Dona juga bercerita dengan hadirnya Smartphone Samsung Galaxy C9 Pro ini dia bisa berlama lama bermain game dan tidak takut lagi yang namanya baterainya abis, dikarena pada Samsung Galaxy C9 Pro mempunyai kapasitas baterai 4000mAh gan jadi gak ada namanya lagi asik maen game tiba tiba Hp mati, selai itu juga Samsung Galaxy C9 Pro memiliki RAM 6GB ROM 64GB dan juga layar 6 inci gan, puas bangetkan gan maen game dengan layar yang lebar dan RAM 6GB.
Dan setelah selesai dengan narasumber yang kedua, selanjutnya MC memanggil Narasumber ketiga yaitu Mas Rendy Tonggo. Mas Rendy adalah Produk Marketing Samsung Elektronic Indonesia, Disini akan menjelaskan kenapa Samsung Galaxy C9 Pro ini pas banget buat agan dan sista miliki, mau taukan penjelasanya ? yuk di simak gan.
Quote:
3. Rendy Tonggo
(Produk Marketing Samsung Elektronic Indonesia)

Rendy Tonggo atau biasa di panggil mas Rendy adalah Produk Marketing Samsung Elektronic Indonesia gan, Disini mas rendy akan mengulas sekaligus menjelaskan kepada kita semua tentang keunggulan dari Produk Samsung Galaxy C9 Pro ini. Samsung Galaxy C9 Pro adalah Smartphone Samsung pertama yang memiliki 6GB RAM, dilengkapi dengan prosesor Snapdragon 653 dengan kecepatan 1.95GHz prosesor 8 inti (octa-core) itu artinya memiliki powerful lebih dibanding smartphone lainnya gan. selain itu juga Smartphone ini memiliki port USB Type-C yang mendukung Quick Charge, suatu pengisian daya super cepat dan yang paling wow adalah dengan baterai 4000mAh yang dimiliki sehingga baterai akan bertahan lebih lama, jadi tak perlu kawatir lagi saat digunakan untuk bermain game online ataupun hiburan lainnya. yang terahir mas Rendy juga menjelaskan saat ini kita semua tau kebiasaan mengabadikan moment dengan berselfie adalah hal yang wajib dilakukan saat kita sedang beraktifitas, untuk itu Samsung Galaxy C9 Pro ini sudah didukung dengan dual kamera yang masing-masing memiliki 16MP dengan f/1.9 aperture, dan juga dilengkapi dengan fungsi Auto-Flash dan Auto-Beauty yang akan membuat hasil foto agan makin bagus tutup mas Rendy.
Quote:

dan setelah selesai selanjutnya adalah sesi tanya jawab yang dipandu oleh MC, Di sesi ini semua perserta di persilahkan untuk mengajukan pertanyaan mengenai point point yang sudah di jelaskan oleh ketiga narasumber.
ada satu pertanyaan yang bagus banget yaitu bagaimana cara Samsung bisa mempertahankan kualitas produk serta servicenya sehingga tidak ditinggalkan oleh konsumen, Mas rendy langsung menjawabnya dengan singkat dan jelas sekali kenapa Samsung sampai saat ini masih menjadi pilihan utama bagi penguna Smartphone dikarenakan samsung adalah satu satunya yang memiliki Service Center paling banyak serta tersebar di seluruh Indonesia, selain itu juga pelayanan yang diberikan oleh Samsung sangat memuaskan karena Samsung selalu memperhatikan konsumenya dan selalu menerima segala bentuk keluhan dan masukan dari konsumen itu sendiri.

dan setelah selesai sesi tanya jawab sekarang waktunya untuk doorprize gan dan sekaligus mengumumankan siapa saja yang berhak mendapatkan voucher belanja MAP di Instagram Competition, dan yang terahir adalah pengumuman juara mini games ashpalt 8. dan Alhamdulillah ane masuk juga di salah satu juara Instagram Competition gan, tadinya ane juga ikutan kompetisi mini game tapi kalah di babak penyisihan. selamat buat agan ahyar yang telah mendapatkan 1 unit Samsung Galaxy C9 Pro.


Quote:


Buat agan dan sista yang belum mengetahui spesifikasi lengkap dari Samsung Galaxy C9 Pro,
Berikut adalah spesifikasi lengkapnya gan, yang semuanya PRO untuk kebutuhan kita.

1. PRO Camera

Samsung Galaxy C9 Pro memilik kamera depan dan belakang 16 MP, selain itu juga dilengkapi auto focus, Auto-Flash dan Auto-Beauty. kamera depan memiliki diafragma F/1.9. yang bisa menghasilkan foto selfie agan makin kece. dengan kamera beresolusi tinggi seperti Samsung Galaxy C9 Pro dijamin setiap momen akan selalu agan abadikan dengan hasil yang sempurna.

2. PRO Memory

Samsung Galaxy C9 Pro adalah Smartphone Samsung pertama yang memiliki 6GB RAM, dilengkapi dengan prosesor Snapdragon 653 dengan kecepatan 1.95GHz prosesor 8 inti (octa-core). Lebih powerful dibanding smartphone lainnya. Selain itu juga memiliki kapasitas penyimpanan internal 64 GB, dan juga dilengkapi dengan slot microSD yang bisa digunakan memory hingga 256 GB. dijamin maen game yang besarpun tidahlah menjadi masalah gan kalau agan mengunakan Samsung Galaxy C9 Pro ini.

3. PRO Display

Samsung Galaxy C9 Pro memiliki layar FHD Super AMOLED 6“ (1920 x 1080px), Memiliki kombinasi reporduksi warna natural yang akurat (NTSC 100%, Adobe RGB lebih dari 90%) dan contrast ratio 100.000:1 untuk warna yang lebih kaya dan detail seperti aslinya. Dengan lebar 6 inci dijamin saat agan maen game atau sedang melihat video akan sangat puas sekali, walau memiliki layar yang lebar akan tetapi saat kita memegangnya tidak akan terasa sulit karena Samsung Galaxy C9 Pro memiliki body yang tipis, sehingga mudah untuk di genggam.

4. PRO Battery

Samsung Galaxy C9 Pro memiliki kapasitas baterai 4.000 mAh, fitur penghemat baterai dan fast charging. dengan kapasitas baterai yang besar tidak perlu kawatir lagi saat sedang beraktivitas atau maen game tiba tibak baterai abis, selai itu dengan fitur fast charging kita dapet melakukan pengisian yang super cepat gan, hanya dengan waktu 90 menit saja sudah bisa full.

Quote:
Nah selain 4 fitur Pro diatas tadi Samsung Galaxy C9 Pro ini juga memilik kelebihan dan fitur yang lainya, seperti dibawah ini.
1. High Quality audio
Samsung Galaxy C9 Pro memiliki speaker dengan kualitas yang bagus, dan saat sedang bermain game online atau menonton film Galaxy C9 Pro akan menggabungkan dual speaker untuk mencapai suara stereo dengan UHQA (Ultra High Quality Audio).
2. Game launcher
Samsung Galaxy C9 Pro memiliki fitur pengaturan game yang terpadu. Ini merupakan fitur peluncuran yang paling mutakhir untuk game. Seluruh game anda akan ditempatkan dalam satu tempat yang mudah diakses dan seluruh game anda akan langsung ter-update secara otomatis.
3. Full metal unibody
Samsung Galaxy C9 Pro dibuat dari paduan Aviation Aluminium yang menggunakan teknologi Unibody Full Metal terbaru dengan menggunakan teknologi micro-slit terbaru, menciptakan desain yang lebih kuat, tahan lama, dan stylish yang nyaman dalam genggaman tangan. C9 Pro dilengkapi dengan body ultra-thin di 6,9 mm

0
7.8K
Kutip
53
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan