Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kerupukloverssAvatar border
TS
kerupukloverss
Krisis keuangan mengancam? Hindari dengan 7 jurus terjitu ini.
Krisis keuangan mengancam? Hindari.dengan 7 jurus terjitu ini.


Kita hidup di dunia ini gak selalu berada di posisi atas, pasti kita pernah merasakan yang namanya susah, entah dalam masalah pribadi maupun masalah keuangan. Saldo tabungan yang minus, PHK atau uang habis untuk berobat ke rumah sakit.


Resiko kita dalam menghadapi hal-hal buruk akan selalu ada, tapi kita juga harus yakin bahwa kita bisa menghindarinya dengan perencanaan keuangan yang tepat.

Dibawah ini akan gw jelasin 7 cara supaya kita gak perlu sampe menghadapi krisis keuangan yang mengerikan.


1 . Jaga kesehatan



Tubuh kita adalah aset paling berharga dalam hidup kita. Sama seperti kendaraan bermotor yang harus kita rawat supaya gak cepet rusak, tubuh kita juga harus dijaga supaya tetap sehat dan jauh dari penyakit. Caranya bisa dengan rutin berolahraga, makan-makanan bergizi dan hindari rokok ataupun minuman beralkohol.

 Kalau kita sehat, tentunya kita akan lebih bugar dan semangat untuk mencari uang. Kalau kita sehat terus, kita gak perlu keluarin uang untuk biaya berobat di rumah sakit.

2. Menyisihkan sebagian penghasilan



Jangan sampai kita menganggap tabungan sebagai sesuatu yang mewah untuk dilakukan, sehingga sangat berat untuk dilakukan. Justru kita harus terbiasa untuk menyisihkan sebagian penghasilan kita untuk ditabung.

Menabung adalah cara paling baik untuk menghindari krisis keuangan. Kita bisa menyisihkan sejumlah uang dari gaji untuk.ditabung.

Seumpama kita punya hutang, jangan lupa untuk mengalokaasikan dana setidaknya 10% dari pendapatan bulanan agar tabungan tidak kosong. Tapi kalau kita orang yang bebas dari hutang, sisihkan minimal 20% dari gaji agar tabungan lebih cepat bertambah.

3. Jangan sepelekan catatan pengeluaran



Kalau kita sewaktu-waktu mengalami krisis keuangan, semua itu bukan semata-mata karena kita gak dapat penghasilan banyak. Tapi biasanya kita mengalami krisis karena kita tidak bisa menyimpan uang (menabung) dengan baik karena terlalu banyak pengeluaran yang bersifat konsumtif.

Persoalan ini bisa kita selesaikan dengan cara membuat catatan pengeluaran. Dengan catatan ini kita akan lebih mudah untuk mengevaluasi diri apabila kita melakukan banyak kesalahan dalam menggunakan uang. Ini akan memudahkan kita untuk menyesuaikan kembali pengeluaran kita dengan penghasilan kita.

4. Lunasi hutang tepat waktu



Saran keuangan terbaik adalah JANGAN PERNAH BERHUTANG! Berhutang cuma bakal bikin skema keuangan kita jadi berantakan. Tapi pada kenyataannya, kondisi keuangan yang tidak stabil mau tak mau akan membawa kita bertemu dengan hutang.

Kalau kita mau keuangan kita aman dan bagus, kita harus bisa merencanakan alokasi dana pribadi kita  dan memprioritaskan hutang dilunasi terlebih dahulu sebelum memenuhi kebutuhan yang lain.

5. Miliki investasi menguntungkan



Ayo ayo yang dapat untung mulai investasi  yuk. Investasi kan banyak macamnya ada investasi tabungan, deposito, emas atau bahkan properti. Pada dasarnya investasi apapun pasti memberikan keuntungan untuk kita, hanya besar kecilnya saja yang membedakan. emoticon-Peace

Kalo gw sendiri tertarik sama investasi properti (apartemen) karena untung yang didapet bisa jadi dua kali lipat dari modal yang kita keluarkan di awal. Nah, gw sendiri kemarin udah booking apartemen di Kota Baru Meikarta. Meikarta ini adalah nama kota baru yang dibangun oleh Lippo Group di Cikarang. Nantinya Meikarta ini akan dipenuhi oleh apartemen, fasilitas umum seperti sekolah, rumah sakit dan lain-lain. Untuk apartemen, booking fee cuma 2juta dari sekarang, harga per meter 7jutaan. Lokasinya yang strategis (keluar pintu tol cibatu cikarang) dan dikelilingi kawasan industri besar, stadium dan convention hall yang sewaktu-waktu bakal dipake buat konser besar, serta masih banyak lagi fasilitas umum lainnya, membuat apartemen ini jadi hunian mewah namun terjangkau.

6. Gunakan uang secara bijak



Uang memang ada untuk digunakan, tapi bukan berarti bisa kita pake seenak hati kita tanpa memikirkan resiko apapun. Jangan harap kita bisa merasakan kebebasan finansial, kalau kita gak bisa bijak dalam menggunakan uang. Kita boleh menggunakan uang untuk bersenang-senang, tapi jangan lupa kita juga punya kewajiban yang harus dibayar dan keharusan untuk menabung bulanan.

7. Perlindungan kehilangan pekerjaan



Gimana rasanya kalo tiba-tiba kita diberhentikan dari pekerjaan karena alasan tertentu? Pasti kita shock dan bingung kan harus gimana. Selain bikin hati kecewa, nantinya kita akan dihadapkan  pada krisis keuangan karena sudah tidak ada penghasilan tetap. Apalagi kalau sebelumnya kita sama sekali tidak pernah menabung. Pastinya ini akan menjadi momok mengerikan untuk kita.


Untuk berjaga-jaga terhadap potensi kehilangan pekerjaan, menabung adalah solusi utama untuk melindungi diri kita dari krisis keuangan kalau tiba-tiba kita kehilangan pekerjaan. Tabungan ini juga lah yang akan membantu kita menemukan alternatif lain dari penghasilan kita, entah itu bekerja di perusahaan lain atau malah buka usaha sendiri.

Uang memang bukan segalanya, tapi segalanya butuh uang gan. Jadi, janganlah kita bersikap semena-mena terhadap uang. Gunakanlah uang sesuai dengan kebutuhan, agar keuangan kita tetap teratur dan terkendali dengan baik . Tabungan dan investasi adalah cara terbaik.untuk kita menyayangi uang yang sudah kita hasilkan dengan susah payah setiap harinya.


Segitu aja dari ane gan.


Terima Kasih.

Diubah oleh kerupukloverss 16-07-2017 09:36
0
4.7K
56
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan