tribratanewsAvatar border
TS
tribratanews
Hari Bhayangkara ke 71,Ini Kata Bupati Tanjabtimur


Tribratanewspolri.go.id, Polda Jambi – Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Timur H.Romi hariyanto yang diwawancarai secara khusus pada Senin (3/7/2017) menyampaikan selamat hari Bhayangkara ke 71 kepada anggota dan keluarga besar Polri dimanapun berada dan bertugas, khususnya jajaran kepolisian di wilayah Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Dalam ucapanya Bupati juga memyampaikan serta mendoakan semoga Polri semakin bersemangat dan komitmen untuk terus meningkatkan pengabdian terbaik dan sinergitas antara pemkab dan kepolisian dalam membangun kemitraan,khususnya dibidang keamanan.

Bertepatan dengan arus mudik Bupati Tanjab Timur juga mengucapkan rasa terimakasih setinggi tingginya dengan penuh kesungguhan hati kepada kepolisian dalam melaksanakan tugasnya sehingga arus mudik dapat berjalan dengan lancar dan aman.

Selain itu Bupati Tanjab Timur juga berpesan kepada Polri bahwa Kepolisian kedepanya masih dihadapkan beberapa tantangan tugas yang semakin berat dan persoalan sosial yang semakin dinamis sebagai dampak globalisasi tindak kejahatan yang semakin beragam dan pemanfaatan tekhnologi informasi yang semakin meluas.

Hal ini merupakan bagian terbesar dalam pelaksanaan tugas Kepolisian yang ditujukan untuk memelihara stabilitas guna menjamin rasa aman masyarakat.
Khususnya di tanjabtimur.

“semoga sinergitas dan kemitraan yang sudah terjalin dengan baik,dan pemkab tanjung jabung timur siap bekerjasama dalam mendukung program kepolisian dalam rangka mengayomi,melayani dan melindungi masyarakat,” Imbuh Romi.

Penulis : Andi / Res TanjabTim Jambi

Editor   : Umi Fadilah

Publish : Dian SM / Res Tebo Jambi

Sumber berita di atas didapat dari Portal Berita Resmi POLRI Tribratanews.polri.go.id
0
709
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan