Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cahaya183Avatar border
TS
cahaya183
Inilah 5 Jenis Fashion Item Yang Wajib Kamu Miliki
Sahabat Trivia, sering nggak sih kamu beli baju terus-menerus karena tidak mau ketinggalan zaman? Tapi kalau sudah bosan pasti jadi tidak terpakai. Daripada boros belanja terus, Sahabat Trivia bisa akali dengan 5 fashion item yang tidak akan pernah lekang oleh waktu ini. Ternyata beberapa fashion item berikut dijamin nggak akan bikin kamu mati gaya deh! Jadi, ucapkan selamat tinggal pada kalimat “ketinggalan zaman” karena 5 fashion item ini akan sangat membantu penampilan kece kamu sehari-hari. Apa saja ya? Coba cek, yuk!
1. Jeans

Photo credit: Pinterest
Penemuan dari seorang pemilik toko cerutu yang banting stir menjadi penjahit, Jacob Davis, memang jangan ditanya lagi. Sejak tahun yang mana Jacob mematenkan jeans, outfit yang tidak pernah sirna dan selalu pas baik kalangan tua maupun muda hingga saat ini! Celana jenis ini sudah kudu wajib ada di lemari kamu nih, Sahabat Trivia!
2. Kemeja Putih

Photo credit: Model Baju dan Fashion
Siapa yang tidak punya kemeja sejuta umat? Sayang sekali karena sebenarnya kemeja putih sangat cocok digunakan di acara formal maupun semi-formal, sehingga tidak perlu membeli outfit lain untuk tampil kece, lho! Namun, kamu harus pandai memainkan aksesoris agar tampak berbeda di setiap kesempatan.
3. Dress hitam

Photo credit: GoldenDragonShop
Yap! Selain kemeja putih, dress hitam jadi outfit yang tak lekang dimakan waktu. Terbukti, sejak dahulu, jika wanita memakai dress hitam, mereka akan tampil lebih elegan, bukan? Apalagi kalaukamu padukan dengan makeup yang sedikit berani dengan menggunakan lipstik merah, pasti akan lebih seksi dan segar!
4. Sepatu boots

Photo credit: dailywomen
Awalnya, pada masa revolusi industri di Eropa, boots banyak digunakan pekerja untuk melindungi kaki mereka saat bekerja. Seiring berjalannya waktu, sepatu yang sangat identik dengan cowboy ini dimodif sedemikian rupa dalam bentuk yang menarik sehingga banyak orang yang tertarik untuk memakainya sebagai item fashion. Boots kini lebih bervariasi dan cocok dengan gaya kasual.
5. Jam Tangan

Photo credit: Lyke
Selain sebagai penanda waktu, jam juga bisa jadi pendukung outfit Sahabat Trivia, lho! Oh iya, pernah dengar mitos kalau pakai jam di sebelah kanan berarti bermain otak kanan, sebaliknya, jika memakai sebelah kiri maka berotak kiri. Ada yang percaya?
Kalau sudah punya fashion item di atas, sudah pasti penampilan kamu bakal aman setiap saat . Jangan lupa untuk berani memadu padankan dengan beberapa aksesoris yang bisa bikin beda disetiap kesempatan. Selamat berbelanja dan mencoba, Sahabat Trivia!
0
1.2K
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan