Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sean001Avatar border
TS
sean001
Tahapan Seleksi Tamtama TNI AU

Untuk menjadi seorang prajurit Tamtama TNI AU tentunya harus sehat jasmani maupun rohani, maka dari itu seleksi untuk menjadi seorang prajurit harus dilaksanakan secara bersih dan transparan guna untuk menyaring prajurit pilihan yang terbaik dan juga unggul. Berikut ini tahapan seleksi yang di lakukan untuk menjadi seorang prajurit TNI AU.

1. Tes Administrasi
Yang dimaksud tes administrasi disini bukan tentang hal yang berbau uang ya gan. Tes administrasi disini adalah tentang pengumpulan berkas-berkas yang di tentukan oleh lembaga TNI AU. Contoh yang harus dilampirkan untuk tes tersebut antara lain ktp calon, ktp ortu, akta kelahiran, kartu keluarga, skck, surat permohonan, daftar riwayat hidup, surat keterangan belum pernah menikah, surat tidak kolusi, surat kesanggupan diri, surat perjanjian ikatan dinas, ijazah dan skhun sd,smp,sma, dan juga raport sd,smp,sma semua surat tersebut harus disahkan kepada lembaga yang mengeluarkan / berlegalisir.

2. Tes Kesehatan 1
Dalam seleksi tersebut calon harus mengikuti serangkaian tes antara lain tes kesehatan mata, bedah, gigi, dan juga tht

3. Tes Kesamaptaan Jasmani
Yang dilaksanakan dalam tes tersebut adalah lari 12 menit, pull up, sit up, push up, shuttle run, dan juga renang 25 meter. Untuk mencapai kekuatan yang penuh dalam kesamaptaan jasmani ini agan harus melakukan latihan rutin dan benar, terutama untuk pull up butuh latihan yang khusus dan memakan waktu yang cukup lama untuk mencapai hasil yang maksimal.

4. Tes skrining pom au
Untuk tes yang satu ini mohon maaf saya tidak berani membahasnya, karena tes tersebut bersifat rahasia. Pada intinya siapkan saja berkas-berkas agan jangan sampai ada yang kurang ataupun salah.

4. Tes Mental Ideologi / Litpers
Dalam tes tersebut dilakukan 2 tahapan, yaitu tahapan tertulis dan tahapan wawancara. Tes tersebut mengacu tentang kepribadian calon prajurit. Dan saat tes wawancara jawaban harus dengan tegas dan jujur.

5. Tes Psikologi
Tes tersebut terdiri dari beberapa macam, seperti:

1. TES LOGIKA ARITMATIKA
Tes ini terdiri atas deret angka. Yang diukur dalam tes ini adalah kemampuan analisa anda dalam memahami pola-pola/kecenderungan tertentu (dalam wujud deret angka) untuk kemudian memprediksikan hal-hal lain berdasarkan pola tersebut.
Ex:
– 16 8 4 2 1 1/2 … …
– 45 15 18 6 9 3 … …

2. TES LOGIKA PENALARAN
Tes ini terdiri atas deret gambar baik 2 maupun 3 dimensi. Yang ingin diukur dalam tes ini adalah kemapuan anda dalam memahami pola-pola/kecenderungan tertentu (dalam wujud gambar) untuk kemudian melakukan prediksi berdasarkan pola anda tersebut.

3. TES ANALOG VERBAL
Tes ini terdiri atas 40 soal yang berisi sinonim/antonim/analog suatu kata. Yang diukur dalam tes ini adalah kemampuan logika anda terhadap sebuah kondisi, untuk melihat sejauh mana anda memahami sebab-akibat suatu permasalahan.
Ex:
– wanita : kebaya = pria :
a. sepatu b. baju c. topi d. jas
– kubus : pyramid = persegi empat :
a. peti b. mesir c. pentagon d. Segitiga

4. KRAEPLIEN / PAULI
Tes ini terdiri atas gugusan angka-angka yang tersusun secara membujur (atas-bawah) dalam bentuk lajur-lajur. Calon pegawai diminta untuk menjumlahkan dua angka yang berdekatan dalam waktu tertentu di setiap kolom dan menuliskan disampingnya. Yang diukur dalam tes ini adalah konsistensi, ketahanan, sikap terhadap tekanan, kemampuan daya penyesuaian diri, ketelitian sekaligus kecepatan dalam mengerjakan suatu pekerjaan.

5. WARTEGG TEST
Tes ini terdiri atas 8 kotak yang berisi bentukan-bentukan tertentu seperti titik, garis kurva, 3 garis sejajar, kotak, dua garis saling memotong, dua garis terpisah, tujuh buah titik tersusun melengkung dan garis melengkung. Anda akan diminta menggambar kemudian menuliskan urutan gambar yang telah anda buat, lalu menuliskan nomor gambar mana paling disukai, tidak disukai, sulit dan mudah menurut anda. Yang diukur dalam tes ini adalah emosi, imajinasi, intelektual dan aktifitas subjek.

6. DRAW A MAN TEST
Tes ini mengharuskan anda untuk menggambar sesorang, untuk kemudian anda deskripsikan usia, jenis kelamin dan aktifitas orang tersebut. Tes ini dipergunakan untuk mengatahui tanggung jawab, kepercayaan diri, kestabilan dan ketahanan kerja.

6. Tes Kesehatan 2
Dalam tes tersebut berbeda dengan tes kesehatan 1. Di tes kesehatan 2 ini calon akan melaksanakan rontgen, cek urine, cek darah, ekg. Dan sebelum melaksanakan tes tersebut calon harus berpuasa 1 malam, agar tes tersebut berjalan dengan baik dan lancar.

7. Sidang Pantokhir
Setelah segala jenis seleksi dilaksanakan akan dilaksanakan sidang pantokhir daerah, yaitu sidang untuk mencari calon prajurit yang benar-benar terbaik sesuai kuota yang di tentukan per panda. Setelah calon prajurit yg terpilih di pantokhir daerah, calon harus mempersiapkan diri lagi untuk menjalankan tes pusat yang jelas lebih lengkap daripada di daerah.
.
.
.
Terimakasih bagi agan-agan semua yg sudah mampir di trit ane, semoga bermanfaat emoticon-Smilie
Bagi teman-teman saya 73' yang sedang menjalani pendidikan selalu semangat, jangan menyerah oleh tempaan pelatih dan pembina.
Salam ex Semata73 Adi. emoticon-Smilie
Diubah oleh sean001 18-06-2017 13:04
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
29.8K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan