swalayanperakAvatar border
TS
swalayanperak
tips membeli cincin nikah harga murah dari kotaperakjogja
Tips membeli cincin tunangan perak yang asli banyak dicari oleh semua calon pengantin. Jika proses pernikahan Anda dimulai dengan pertunangan , maka Anda tentu membutuhkan cincin tunangan. Banyak orang yang memilih cincin perak karena memiliki simbol khusus pada pertunangan. Cincin perak memang terlihat lebih indah dan menarik sebagai cincin pertunangan karena wanita biasanya memang lebih nyaman dengan bahan perak. Wanita akan merasa sangat khawatir jika harus memakai cincin emas karena mereka sadar bahwa emas lebih sesuai untuk menjadi cincin pernikahan. Saat ini ada banyak jenis cincin pertunangan yang terbuat dari bahan perak. Tapi ada banyak pasangan yang merasa kecewa karena ternyata membeli cincin perak palsu. Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa membantu Anda untuk mendapatkan cincin perak yang asli.



Lihat Label Perak Asli

Perak merupakan hasil dari campuran beberapa jenis logam yaitu bahan tembaga dan alloy. Namun jenis perak yang asli selalu terbuat dari campuran bahan perak sebesar 92.5 dan sisanya adalah tembaga dan alloy. Karena campuran inilah perak yang asli lebih terlihat mengkilap, kuat, tidak mudah tergores dan warnanya tidak mudah berubah. Anda bisa membandingkannya dengan jenis perak palsu yang mudah tergores dan warnanya tidak sekuat perak asli. Selain itu biasanya perak yang asli selalu mencantumkan lambang angka 925 yang merupakan arti dari kombinasi penyusun bahan perak tersebut. Label ini biasanya akan dicap pada bagian dalam perhiasan terutama cincin bagian dalam.

Lihat Standar Harga Perak

Sebelum Anda membeli cincin perak untuk acara pertunangan, maka sebaiknya Anda juga melihat harga cincin perak sesuai dengan standar. Anda bisa melihat dari berita internet atau dengan mengunjungi toko perhiasan. Harga perak juga memiliki standar seperti harga emas dan pergerakan harganya juga bisa berubah dengan cepat. Jadi dengan melihat harga perak yang sesuai dengan pergerakan harga, maka Anda tidak akan terkena penipuan. Beberapa pedagang perak palsu biasanya tidak menerapkan standar harga dank arena itulah biasanya cincin perak ditawarkan dalam harga yang lumayan tinggi.

Lihat Warna Perak

Sekarang memang banyak sekali penjual cincin perak palsu atau imitasi. Dan bahkan toko perhiasan imitasi ini memiliki penampilan seperti toko perak yang asli. Mereka memiliki bentuk dan desain yang sangat unik sehingga menarik minat pelanggan. Namun untuk menghindari penipuan seperti ini maka Anda bisa melihat warna perak. Memang cukup sulit untuk menemukan warna perak asli karena efek pencahayaan dari toko memang sangat menggoda. Hal pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan meminta contoh cincin perak yang Anda minati dari toko. Setelah itu gosok sedikit bagian cincin perak itu, jika warnanya tidak mengkilap dan tidak meninggalkan bekas hitam maka itu adalah perak yang palsu. Perak yang asli selalu akan meninggalkan bekas hitam pada kain dan memiliki warna yang sangat mengkilap jika digosok.

Dimana Anda Membeli Cincin?

Untuk menemukan cincin yang akan digunakan untuk pertunangan sebaiknya Anda membeli dari toko perhiasan. Banyak toko perhiasan yang menjual beberapa jenis bahan perhiasan seperti emas dan perak. Membeli di toko emas juga bisa lebih dipercaya dibandingkan toko perak yang masih baru. Banyak toko perak baru yang mencampur perhiasan mereka dengan jenis perhiasan campuran. Selain itu toko perhiasan yang sudah terkenal atau memiliki nama biasanya akan mempertahankan reputasi sehingga mereka tidak akan berani menjual perhiasan palsu.

Lakukan Pengujian Keaslian Cincin Perak

Memberikan perhiasan asli tentu akan menjadi hal yang sangat membanggakan untuk pertunangan Anda. Banyaknya cincin perak palsu memang harus diwaspadai. Berikut ini adalah beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk memilih cincin perak yang asli untuk pertunangan.

Jika Anda membeli cincin perak di toko perhiasan maka Anda bisa meminta toko untuk melakukan pengujian singkat. Toko perhiasan biasanya mempunyai bahan kimia khusus yang bisa membuat cincin terlihat asli atau tidak.

Anda bisa mencoba untuk menjatuhkan cincin perak, jika saat jatuh cincin berbunyi nyaring maka itu asli, tapi jika ada bunyi yang aneh maka itu palsu.

Letakkan beberapa buah es batu pada cincin, cincin perak yang asli memiliki sifat yang panas sehingga bisa membuat es akan cepat mencair.

Perak sama sekali tidak bisa bereaksi dengan magnet, jika Anda menempelkan cincin perak ke batang magnet dan cincin tersebut melekat kuat maka cincin itu pasti palsu. Cincin perak yang asli tidak mudah melekat ke bagian magnet.

Pilih Cincin Perak Sesuai Harganya

Anda mungkin merasa sangat senang karena akan segera bertunangan. Hal ini terkadang membuat laki-laki lupa dan membeli semua hal termasuk ketika membeli cincin perak yang harganya sangat mahal. Sebelum Anda memilih cincin perak untuk pertunangan maka sebaiknya Anda harus menetapkan anggaran. Buat anggaran khusus sehingga Anda bisa menemukan cincin yang sesuai dengan pilihan. Bahkan menetapkan anggaran ini juga bisa menjauhkan Anda dari cincin palsu yang biasanya memang ditawarkan dalam harga yang sangat tinggi.

Desain Cincin

Setelah Anda menemukan jenis cincin perak yang asli, maka tentukan jenis cincin yang paling sesuai dengan desain. Mungkin memang sangat sulit untuk menentukan desain cincin pertunangan karena biasanya model cincin tunangan terlihat sama. Untuk menemukan bentuk desain yang sesuai keinginan maka Anda bisa memilih desain sendiri. Jika Anda ingin memberi kejutan untuk calon tunangan maka jangan mengajak tunangan untuk membahas cincin tersebut. Desain yang unik biasanya juga dilengkapi dengan batu kecil dan nama dibalik cincin.

Pilih Cincin Sesuai dengan Kesukaan Tunangan Anda

Ada banyak laki-laki yang ingin memberi kejutan saat hari pertunangan. Tapi banyak perempuan yang merasa kecewa karena bentuk cincin perak yang tidak sesuai dengan keinginan mereka. Terlebih jika calon tunangan Anda memang sangat menyukai perhiasan. Untuk itu Anda bisa memilih jenis cincin perak sesuai dengan kesukaan. Biasanya wanita memilih desain yang lebih sederhana karena itu adalah cincin pertunangan dan bukan cincin pernikahan. Bahkan biasanya wanita hanya suka dengan cincin biasa yang sama sekali tidak dihiasi dengan batu atau ukiran. Hanya ukiran nama saja yang sebenarnya dibutuhkan untuk model cincin ini.

Pilih Ukuran yang Sesuai

Meskipun itu hanya akan digunakan sebagai cincin tunangan, namun Anda tetap harus memilih cincin dalam ukuran yang paling sesuai. Langkah ini memang merepotkan jika Anda ingin memberi kejutan. Tapi Anda bisa datang dan membeli cincin perak berdua dengan pasangan jika memiliki rencana pertunangan yang sudah diinginkan. Ukuran cincin pertunangan yang sesuai akan membuat tunangan Anda menjadi lebih senang. Mereka akan menghargai pemberian Anda dan menjaganya hingga seumur hidup. Jadi pertimbangkan beberapa hal ini ketika Anda mencari tips membeli cincin tunangan perak.


Sumber : http://kotaperakjogja.com/blog/tips-...erak-yang-asli
0
6K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan