Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ri00Avatar border
TS
ri00
#BerbagiBerkah : Berbagi itu Mudah, Peduli pasti membawa Berkah

Quote:


Selamat pagi, siang dan malam Agan dan Sista Kaskuser, jumpa lagi dengan ri00 dari Jogja, teriring salam sejahtera untuk kita semua di waktu dan hari yang istimewa ini. Sekali lagi, forum kita punya program yang luar biasa. Forum Kaskus bersama OPPO menggelar program Berbagi Berkah. Menebar virus-virus kebaikan, di hari dan bulan baik yang teristimewa.

Satu hal yang Ane pahami. Berbuat baik itu mudah, karena berbuat baik bisa dilakukan dengan banyak cara. Yang terpenting dari itu semua, dengan niat dan mewujudkan niat berbuat baik, maka energi yang ada di sekeliling kita pun akan menjadi baik.

Tidak perlu menjadi seseorang yang kaya, atau super alim dan suci untuk berbuat baik. Termasuk menjadi sok kaya dan sok suci jika hanya untuk mewujudkan niat baik. Lakukan dengan hal yang paling mudah, dimulai dari diri kita sendiri. Niscaya dan percaya, efek multiplier dari energi baik yang kita berikan, akan memberikan manfaat kepada sesama dalam jumlah yang lebih besar lagi.

Dalam arti yang positif, Ane seneng dengan anak kecil, usia anak-anak dengan dunia dan imaginasi tersendiri. Mungkin diantara Agan dan Sista ada yang memiliki preferensi sama dengan Ane? Mungkin sekali waktu bolehlah dicoba cara yang Ane miliki, cara yang mudah dan murah, namun Ane yakin memberi banyak manfaat untuk lingkungan dan sesama di sekeliling kita.

Setting lokasi program kita kali ini ada di Rumah Sakit Umum Pusat. Secara lebih spesifik, ada di poliklinik anak. Tentu Agan dan Sista sudah tahu yaa, di tempat ini ada banyak keluarga dan anak-anak yang membutuhkan bantuan dan perhatian kita. Bukan untuk sesuatu hal yang muluk atau cita-cita yang terlalu tinggi, namun sebagai perwujudan rasa syukur kita atas anugerah rejeki dan kesehatan yang kita dan keluarga miliki.

Bukan aspek pembiayaan yang Ane incar. Meskipun pembiayaan itu merupakan aspek pendukung penting buat kelangsungan pengobatan mereka. Mereka yang ada di tempat ini, bukanlah datang dari keluarga dengan latar belakang perekonomian berkecukupan. Hampir 100% mereka berobat dengan bantuan pembiayaan Jamkesmas, KIS, maupun BPJS.

Banyak sekali variabel bantuan dan proses pertolongan yang bisa kita lakukan. Untuk yang sudah berkecukupan, tentu lebih mudah dengan memberikan bantuan materi dan berbagi rejeki. Namun bagaimana dengan kita yang tidak sedang dalam posisi berkelimpahan materi? Nihh Ane berikan beberapa solusi dan variabel bantuan yang mungkin bisa kita berikan untuk kemanfaatan.

- Lakukan dengan cara yang paling mudah. Dimulai dari diri kita sendiri. Niatkan hari ini untuk membantu dan berbuat baik.
- Berikan sedikit waktu dan perhatian kita untuk mereka.
- Kunjungi dan temani mereka di sela-sela waktu menunggu ratusan antrian di klinik ataupun laboratorium. Hibur dan berikan perhatian dan empathy. Tunjukkan bahwa mereka berhak untuk tersenyum dan terhindar dari kelelahan dan kejenuhan menunggu.
- Bantu mereka mengurus beberapa persyaratan berkas dan administrasi. Karena jarak antar satu loket dengan yang lain terkadang sangat jauh, mengingat kelas RSUP adalah kelas rumah sakit rujukan dari RSUD dan rumah sakit lain yang lebih kecil.
- Bantu mereka membawa tas dan berkas-berkas untuk menuju ruangan atau klinik yang satu ke ruangan yang lain. Ada beberapa jalur yang harus ditempuh, yaitu loket pendaftaran, klinik dokter, laboratorium, kembali ke klinik dokter, lalu ke apotek rumah sakit untuk penyerahan resep dan pengambilan obat.

Mereka yang ada di tempat ini, sebagian besar datang dari daerah. Ada kemungkinan mereka belum pernah ada di tempat sebesar ini. Bingung kemana harus melangkah, berkas mana yang harus diurus dulu, dan ruangan mana yang harus dituju terlebih dahulu. Padahal rumah sakit adalah tempat yang penuh dengan lorong dan acapkali papan penunjuk arah tidak semudah itu untuk dipahami. Bantuan, pelayanan, dan penyertaan kita, sudah pasti akan bermanfaat.
Quote:

Hati siapa yang tidak akan tergerak melihat senyum mereka? Belum lagi efek multiplier dari energi positif yang kita berikan. Pelayanan kita yang tulus, sudah pasti akan memberi manfaat. Semampu kita, dan lakukan yang kita bisa, untuk mengembalikan senyum mereka.



Berbagi itu mudah, peduli pasti membawa berkah.
Terimakasih Kaskus with OPPO, terus semangat menebar kebaikan dan memberi kemanfaatan untuk sesama.



0
1.4K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan