Kaskus

News

powerpunkAvatar border
TS
powerpunk
Peretas Gagal Move On, Tinggalkan Pesan Cinta Di Web Pemkot Semarang
Peretas Gagal Move On, Tinggalkan Pesan Cinta Di Web Pemkot Semarang

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG -- Para peretas (hacker) tampaknya sedang usil meretas beberapa website dalam waktu belakangan ini.
Setelah telkomsel.com, kini website milik Pemkot Semarang gerbanghebat.semarangkota.go. id juga diretas.
Bahkan akibat peretasan ini, laman utama www.semarangkota.go.idjuga lemot diakses. Website Pemkot Semarang dibawah pengelolaan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo).
Pantauan Tribun Jateng, hacker meninggalkan identitas yakni hacked by ./v10 xai syndicate. Hacker membuka pesan awal “Numpang galau ya min :’(“
Selanjutnya ada pesan panjang berwarna merah dengan latar warna hitam. Pesan panjang itu menggambarkan perasaan galau ditinggalkan kekasih.

Terima kasih yang sudah datang, lalu menghilang
Terima kasih yang pernah ada, lalu tiada
Cinta memang sesuatu yang sangat indah, tapi kadang cinta juga memberikan kesedihan yang dalam ketika tanpa rasa percaya
Jangan pernah biarkan kesedihan di masa lalu membuatmu takut untuk menerima seseorang yang baru.

Sepi sendiri, terlupakan… Kau menghilang begitu saja
Terima kasih karena kamu pernah menjadi seorang penyemangat hidupku.


Demikian cuplikan beberapa kalimat yang ditinggalkan hacker.

Hingga berita ini diturunkan sedang diupayakan konfirmasi pihak Diskominfo Kota Semarang.

Gerbang Hebat merupakan program yang diluncurkan kepemimpinan Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi dan Wakil Wali Kota Semarang, Hevearita G Rahayu.
Gerbang Hebat merupakan kependekan dari Gerakan Bersama Penanggulangan Kemiskinan dan Pengangguran melalui Harmonisasi Ekonomi, Edukasi, Ekosistem, Etos Bersama Masyarakat.
Program tersebut bertujuan untuk mengurangi angka kemiskinan dan pengangguran sehingga bisa mengangkat kesejahteraan masyarakat.
Program ini akan berjalan dengan empat skenario yang tertuang dalam empat cluster yakni pengentasan kemiskinan berbasis bantuan sosial, pemberdayaan masyarakat, fasilitasi UMKM dan mikro, dan perluasan program pro rakyat.
Keempat kluster tersebut, ke depannya dilaksanakan oleh SKPD teknis sesuai dengan bidang kompetensi dan tupoksi masing-masing. (*)


http://jateng.tribunnews.com/2017/05...n-pesan-galau?

Galon ya mas?

emoticon-Ngakak
Diubah oleh powerpunk 06-05-2017 18:26
0
4.8K
65
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan