nagasatAvatar border
TS
nagasat
Ada 6 Alasan Kenapa Pria Muda “Wajib” Mengenakan Jam Tangan, Apa itu?


Bagi kaum milenial muda, sudah bukan rahasia lagi jika smartphone menjadi sebuah alat yang membuat ketergantungan. Mulai dari untuk berkomunikasi hingga sebagai penunjuk waktu. Namun, jauh sebelum smartphone tercipta, alat penunjuk waktu yang tak bisa lepas dari kehidupan sehari-hari adalah jam tangan.

Jika dibandingkan dengan smartphone, tentu lebih mudah melihat jam yang melingkar di pergelangan tangan tanpa repot. Ya, karena kalau melihat jam lewat smartphone sudah tentu harus merogoh saku atau mengambilnya di dalam tas. Namun apakah hanya itu alasan mengapa harus mengenakan jam tangan terutama bagi kaum pria muda? Tentu tidak! Simak saja 6 alasan berikut ini!

Sebuah aksesoris yang bisa dikenakan oleh pria setiap harinya

Saat merujuk pada aksesoris wanita bisa dibilang ada banyak sekali varian aksesoris yang bisa dikenakan. Sebaliknya kaum pria punya sedikit sekali pilihan. Maka dari itu jam tangan jadi aksesoris penting yang bisa digunakan untuk keseharian.

Nyaman dan fungsional untuk dipakai

Jam tangan adalah aksesoris yang nyaman dikenakan untuk pria dalam menjalankan aktivitasnya. Selain itu juga merangkap sebagai alat fungsional untuk menunjukkan waktu. Jam tangan merupakan penggabungan antara teknologi untuk memudahkan manusia dengan fashion.

Penampilan tak lengkap tanpa jam tangan

Kebanyakan orang berpikir jika dengan memiliki koleksi pakaian yang banyak di wardrobe artinya keren. Tapi itu tidak benar. Ukuran keren yang dilihat dari penampilan tak sebatas pada pakaian saja namun dari aksesoris yang dikenakan juga. Oleh karena itu, penampilan pria tak akan lengkap jika belum ada jam tangan yang melingkar di pergelangannya.

Sinyal referensi gaya pemakainya

Seperti diketahui bahwa model dan merek jam tangan pria sangat banyak sekali. Ya, jam tangan memiliki gayanya tersendiri jika dikaitkan dengan waktu, tempat, dan kegiatan yang dilakukan oleh orang yang mengenakannya. Jam tangan yang seseorang pakai mencerminkan gaya berbusananya.

Wujud gambaran bagaimana kepribadian sesorang

Fashion statement juga merupakan cerminan dari diri seseorang. Pilihan model jam tangan pria sebagai bagian dari item fashion pun demikian. Jam tangan yang anda kenakan bisa memberitahukan ke setiap orang yang ditemui tentang siapa sesungguhnya pemakainya.

Membuat pemakainya lebih menghargai waktu

Pengguna jam tangan bisa dinilai sebagai orang-orang yang menghargai arti penting waktu. Mereka cenderung lebih disiplin dan lebih menghargai orang lain ketika membuat janji. Tentu ini sangat positif bukan?


Sumber

0
5.2K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan