Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

marumecloudAvatar border
TS
marumecloud
[ FR ] Animasi karya anak negeri Pasoa dan Sang Pemberani

Assalamuallaikum Wr. Wb


Hai Agan-Sista, kali ini ane mau ngulas sebuah film animasi yang luar biasa banget. Kenapa ane bilang luar biasa? Karena film ini dibuat sepenuhnya oleh siswa-siswi SMK Raden Umar Said Kudus. Beruntung nya ane termasuk jadi salah satu Kaskuser yang dikasih kesempatan nonton premiere film ini dari Forum kesayangan kita ini di salah satu bioskop ternama ditengah kota Jakarta. Ok, langsung aja ke review film nya.

Latar belakang film tentang bagaimana cara untuk membantu kelestarian alam yang sangat berkaitan dengan apa yang sudah dilakukan oleh manusia. Tema yg menarik menurut ane, cocok jadi pembelajaran buat kita semua untuk tetap menjaga alam beserta isi nya.

Nama PASOA sendiri diambil dari hewan mytologi yang ada di film ini. Berbentuk dari peaduan beberapa binatang. Hasil nya keren bgt deh. Pasoa ini bertugas menjaga sebuah pohon raksasa yg sangat berpengaruh ke keseimbangan alam sekitarnya. Namun karena Pasoa adalah mahluk yg tidak bisa berbicara, kehaadiran nya dianggap sebagai pengganggu oleh sebuah kerajaan Alas yang kebetulan sedang membangun untuk memperluas wilayah nya. Nah Pasoa juga gk sendirian, ada dua orang yg membantu Pasoa. Tokoh central nya itu sebenarnya adalah seorang anak muda berumur 19 tahun bernama Amet Mude yg mengajukan diri untuk memburu Pasoa yg dianggap mengganggu jalan nya pembangunan. Amet Mude juga tidak sendirian, ia ditemani oleh sahabat kecil nya yg bernama Karun. Ayah nya Karun terbunuh oleh Pasoa, karena nya Karun sangat berambisi untuk memburu Pasoa.

Mereka berdua datang dengan kemampuan bertarung yg sangat bisa diandalkan. Karun terbiasa pada pertarungan jarak dekat, sedang Amet mude terampil menggunakan busur dan anak panah. Bahkan Amet Mude bisa menggunakan busur keramat milik kerajaan, ini berkaitan dengan latar belakang Amet Mude yg sebenarnya adalah pewaris tahta kerajaan Alas. Untuk lengkap nya, nanti saksikan saja tgl 4 maret di layar kaca.

Behind The Scene..
Ok, sekarang kita intip proses pembuatan film nya. Info nya si memakan waktu selamaa 15 bulan, luar biasa banget kan, soal nya mereka mendesign semua karakternya sendiri dengan detail yg luar biasa. Gk cuma itu aja, untuk pengisi suara, efek suara dan linkungan mereka garap sendiri juga lho. Dan software yang digunakan sama dengan yg digunakan oleh animator sekelas Pixar dan Dreamworks. Untuk perangkat keras nya, mereka disupport oleh studio animasi RUS.

Film Pasoa menggunakan ini menggunakan Animasi 3 dimensi, menurut ane hasil nya sangat memuaskaan, gerak anggota tubuh karakter dan lingkungan sekitar sudah sangat mendekati asli nya. Oia software yg dipakai nya itu nama nya Autodesk Maya, pembuat nya sama lho dengan pembuat software autocad, jadi bukan software sembarangan kann.

Penutup.
Kalo bicara film animasi karya anak bangsa sebenarnya ada banyak kok, cuma yg bikin film ini menarik karena creator nya yg masih duduk dibangku sekolah dan film ini dipublish ke masyarakat umum dengan luar biasa. Ane sebagai pengemar film animasi yg biasa dimanjakan dengan film2 karya Jepang atau Pixar, merasa takjub dengan film ini. Apalagi OST film ini diaransemen dan dibawakan oleh Isyana Saraswati. Keren bgt deh lagu nya.

Sekian FR dari ane, smoga dengan ada nya film ini akan memajukann semangat kita untuk tetap berkreasi terutama diindustri Animasi Indonesia.

Spoiler for dokumentasi:
Diubah oleh marumecloud 03-03-2017 08:22
0
1.2K
13
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan