Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

darkziieAvatar border
TS
darkziie
Mau Jadi Agen Rahasia? Begini Caranya!


Belum lama ini dunia dihebohkan oleh kematian kakak tiri Kim Jong-Un yang bernama Kim Jong-Nam. Kakak tiri diktator Korea Utara itu diduga dibunuh sama mata-mata di Malaysia. Yang lebih bikin heboh lagi, pembunuhnya diduga bernama Siti Aishiah, atau Siti Aisyah, serta berpaspor Indonesia.


Pertama kali dengar kabar ini, mungkin kita akan merasa kalau cewek itu kece banget, bak agen Mission Impossible. Tetapi, kepolisian Indonesia pun mengatakan kalau Siti Aisyah cuma diperalat sama pihak-pihak tertentu. Kabarnya Siti Aisyah enggak tau kalau zat beracun yang dia semprotkan itu berbahaya. Dia mengira kalau zat itu cuma air biasa yang dipakai buat ngerjain orang dalam suatu Reality Show, dan dibayar US$ 100 (sekitar Rp 1,3 juta) untuk melakukan pekerjaan itu. Tapi kan kita belum tau sih fakta yang sebenernya gimana, karena masih dalam penyelidikan polisi.

Terlepas dari kabar kalau pembunuhan ini adalah konspirasi presiden Kim Jong-Un, ane jadi mau bahas tentang "agen rahasia". Banyak banget anak-anak dan remaja yang bercita-cita jadi agen rahasia karena ngerasa itu keren banget dan hidup seakan ada tantangannya gitu. Padahal, menjadi agen rahasia bukan sekadar tentang jago silat dan cakep. Ada hal-hal penting yang agan butuhkan untuk jadi agen rahasia.

Nah, Agan masih bercita-cita jadi agen rahasia, entah di BIN, atau di tempat lain? Mending kepo aja yuk hal-hal apa saja yang agan butuhkan untuk menjadi seorang agen rahasia!



1. Tenang


Meskipun jago bela diri, jangan lo pikir para agen rahasia itu gampang marah. Justru, sebagai agen rahasia, lo dituntut untuk selalu tenang dalam segala situasi dan enggak boleh gampang terpancing sama suasana. Kalau lo masih suka emosi saat temen lo yang utang enggak dibayar-bayar, saat mantan lo udah bisa move-on, atau saat temen lo bawa-bawa masalah SARA di media sosial, mending lo urungkan niat dulu aja menjadi agen rahasia, karena, emosi bisa bikin lo gampang dikelabui musuh dan bikin kedok lo mudah terbuka.

Selain itu, kalau lo orangnya gampang panik, lo juga mending enggak usah jadi agen rahasia. Agen rahasia enggak boleh panik, agen rahasia itu harus tenang supaya saat terkena masalah, dia bisa mencari jalan keluar dengan berpikir jernih.


2. Enggak baper


Banyak pengorbanan yang harus lo lakukan untuk menjadi seorang agen rahasia, salah satunya adalah enggak bisa berkeluarga dengan normal. Maklum, lo cenderung dituntut untuk mobile dan marabahaya akan sering mengancam lo. Bahkan banyak sih agen rahasia yang pekerjaan aslinya enggak diketahui sama keluarganya.

Kalau lo masih pengen berkeluarga dengan normal, masih pengen jalan-jalan rutin ke Taman Safari sama keluarga, dan masih pengen nikah dengan konsep pesta kebun yang terbuka dengan mengundang seluruh orang yang lo kenal, mending cari pekerjaan lain aja. Banyak pekerjaan yang enggak kalah keren tau daripada agen rahasia.


3. Pakai logika


Agen rahasia selalu berpikir pakai logika dan enggak pernah berpikiran yang aneh-aneh. Enggak heran kalau lo mau jadi agen rahasia, lo emang harus punya kecerdasan tingkat dewa. Pasalnya, kalau lo enggak cerdas, lo akan lama dalam belajar, dalam mengenali tugas lo sendiri, dan dalam memahami gerakan musuh atau target.

Jadi, jika lo masih berpikir kalau pendaratan di Bulan adalah kebohongan, atau seenggaknya berpikir kalau bakso yang lo beli ada sesajennya, mending, ehm, sekolah yang bener dulu aja ya.


4. Pandai membaca


Hampir semua orang bisa membaca buku. Tetapi, enggak semua orang bisa membaca situasi dan tingkah laku orang lain. Dan inilah hal yang harus dimiliki oleh seorang agen rahasia.

Pekerjaan seorang agen rahasia itu berbeda sama pekerjaan pada umumnya yang punya SOP (Standar Operasional Prosedur)yang jelas. Bahkan, lo dituntut untuk memahami tingkah laku orang lain, terutama target lo. Padahal, memahami pacar yang udah deket lama aja susahnya minta ampun, gimana memahami target yang baru kita liat fotonya seminggu lalu?

Banyak emang tutorial membaca wajah atau tingkah laku orang-orang, tetapi, untuk bener-bener memahami hal tersebut, diperlukan latihan yang rutin dan keras. Lo pun mau enggak mau harus mengasah intuisi lo.


5. Pandai jaga rahasia


Masih inget enggak sama kasus seorang figur publik yang membocorkan Surat Keputusan (SK)Pengangkatan dirinya dari Badan Intelijen Negara? Enggak lama setelah itu, dia pun enggak jadi diangkat, dan Kepala BIN pada saat itu pun intinya bilang kalau yang kayak gini ya emang enggak pantes masuk BIN. Kenapa? Ya meskipun si figur publik itu enggak jadi agen rahasianya, tetapi tetep aja dia kerja di badan intelijen. Kalau SK Pengangkatan aja bisa dibocorin demi mendulang pujian di Path, gimana rahasia-rahasia lain yang mungkin amazing, tetapi membahayakan negara dan masyarakat?

Nah, belajar dari sini. Kalau agan/sista mau jadi agen rahasia, atau seenggaknya kerja di badan intelijen, agan enggak boleh bocor. Karena informasi yang agan pegang itu enggak cuma penting, tetapi juga menyangkut hajat hidup orang banyak bahkan mungkin pemerintahan. Agan juga enggak boleh narsis dengan pamer di InstaStory"Eh gue agen rahasia loh", karena dengan kaya gini, agan sama aja ngempanin diri sendiri ke musuh. Menjadi agen rahasia itu enggak cuma masalah keren semata, tetapi bagaimana agan bisa menyembunyikan kehebatan agan dari mata banyak orang. emoticon-kisssing





Sumur
0
6.4K
47
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan