infoprinter.netAvatar border
TS
infoprinter.net
Macam Macam Printer Berdasarkan Prinsip Kerjanya


Pada kesempatan ini kami akan coba jelaskan jenis-jenis Printer berdasarkan Prinsip kerja untuk Proses pencetakannya dan agar lebih sederhana untuk dikelompokan, serta model printernya yang paling banyak dipakai di Indonesia, sebagai berikut:

A. Printer Inkjet / Infus / Inktank
Prinsip kerja Proses pencetakan dari Printer ini adalah menyemprotkan tinta melalui Printhead / Kepala Cetak ke Media Cetak seperti kertas, karton, vinyl, label, atau lainnya. Printhead mempunyai system kerja mekanis (printhead Piezo) atau Panas (Printhead thermal) untuk menekan aliran tinta agar keluar dari Printhead, beberapa model printernya: HP Deskjet series, Canon IP MP Series, Epson L series dan beberapa model Printer Infus / Inktank lainnya

B. Printer Laserjet
Prinsip Kerja Proses Pencetakan dari Printer ini adalah dengan menembakan muatan listrik statis kepada OPC Drum (tabung aluminium berwarna) menggunakan Lampu Laser (Lampunya seperti LED dan terintegerasi dengan lapisan Kaca dan motor), dimana setiap muatan listrik yang telah ditembakan oleh Lampu laser ke OPC Drum akan menarik serbuk Toner menempel ke drum dan akan ditempelkan pada media cetak (kertas, label, sticker, atau lainnya). Beberapa model Printernya: HP Laserjet, Canon Lasershot, Fuji Xerox Docuprint, Brother Laserjet dan lainnya.

C. Printer Dot Matrix / Pita Ribbon
Prinsip kerja utama Printer Dot Matrik dalam proses pencetakan adalah system mekanis magnetic pada Printhead. Struktur utama pada Printhead Dot Matrix adalah Jarum-jarum dan Kumparan Tembaga. Cara kerjanya Jarum akan bergerak karena adanya gaya magnetic yang dihasilkan kumparan tembaga dan akhirnya menekan pada Pita Ribbon (pita karbon) dan kertas serta meninggalkan bekas tekanan berupa karbon hitam/biru pada kertas. Beberapa model Printernya: Epson LX300 LQ2190

D. Printer Thermal
Prinsip kerja Printer thermal untuk Proses pencetakan adalah dengan memanaskan kertas thermal (kertas khusus printer thermal) menggunakan head pemanas yang bentuknya memanjang sesuai area cetaknya. Kertas Thermal yang terkena panas akan menghasilkan gambar warna hitam. Beberapa model Printernya: Mesin EDC, Mesin Kasir, Thermal Mesin Fax (mesin fax model lama).

Penjelasan mengenai Macam macam Printer berdasarkan Prinsip Kerja-nya ini telah kami sederhanakan agar lebih mudah dimengerti, mudah-mudahan bisa menjadi referensi dalam memilih printer dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan pencetakannya.

Sumber:
InfoPrinter.net
Diubah oleh infoprinter.net 16-02-2017 04:48
0
1.3K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan