Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

FuadMrzAvatar border
TS
FuadMrz
Apa yang anda takutkan Bapak SBY?
Thread ini dikutip dari seorang penulis di Facebook bernama Made Supriatma



Steinbeck dan Bayang-bayang Ketakutan Itu: Secara kebetulan, saya mengintip pidato politik Ketua Partai Demokrat. Eh, ndilalah kok ya sampai pada bagian dimana Prof. Dr. Susilo Bambang Yudhoyono mengutip ini:

"Power does not corrupt. Fear corrupts... perhaps the fear of a loss of power." [Bukan kekuasaan yang korup. Ketakutanlah yang korup ... mungkin ketakutan akan kehilangan kekuasaan].

Sodara tahu darimana kutipan itu? Ya, John Steinbeck. Dia adalah pengarang Amerika, pemenang Nobel sastra 1962. Karya-karya Steinbeck banyak mengilhami Pramoedya Ananta Toer.

Sungguh, saya tidak berharap akan menemukan Steinbeck keluar dari pidato politiknya Yudhoyono.

Namun, kutipan ini mengkonfirmasi semua yang saya ketahui tentang mantan presiden ini. Sederhana saja. Kelakukannya adalah kebalikan apa yang dia ucapkan.

Tidakkah Sodara perhatikan beberapa hari belakangan ini bagaimana dia mempergunakan twitter sebagai platform untuk berkeluh kesah?

"Baru kemarin, yesterday, mahasiswa mendatangi rumah saya," demikian katanya dalam pidato di Rapim partai yang juga dipimpinnya itu. Dia merasa keselamatannya terancam dan hak asasinya dilanggar. Namun hal pertama yang dia lakukan bukannya memanggil polisi untuk melindunginya tapi mengeluh di twitter dan membawa persoalan ini ke presiden dan Kapolri.

Tidak terlalu sulit menangkap bahwa pada dasarnya semua tingkah lakunya belakangan ini menunjukan ketakutan yang teramat sangat. Kita tidak tahu apa yang dia takutkan. Tapi langkah-langkah politiknya, cuitannya di twiitter, pidato politiknya, semua kelihatan sangat defensif dan menyembunyikan ketakutan.

Sekali lagi, kelakukannya adalah kebalikan dari apa yang dia ucapkan. Dalam pidato politiknya ada bagian dimana dia membantah keras tuduhan dia berada di balik aksi 411 dan 211. Dia bahkan mengatakan itu sebagai fitnah.

Namun sebagai politisi dia juga tahu bahwa dia tidak bisa mendelegitimasi 411 dan 211. Karena 411 dan 211 adalah sebuah unjuk kekuatan. Itulah caranya memberitahu lawan-lawannya bahwa dia tidak bisa diremehkan. Justru disana juga letak persoalannya: dia tidak mau dikaitkan dengan gerakan ini. Namun sekaligus dia ingin memiliki gerakan ini.

Yudhoyono adalah seorang politisi yang sangat memperhatikan 'political expediency.' Artinya, dia akan bertindak sesuai dengan kemanfaatan dan keuntungan dirinya. Sodara jangan mengharap dia akan memiliki prinsip atau moral. Apa yang dianggap menguntungkan, bermanfaat, dan layak secara politik, itulah yang dilakoninya. Ini tidak salah sebenarnya. Semua politisi bertindak seturut 'political expediency.'

Masalahnya adalah Yudhoyono juga berusaha berdiri di ketinggian moral. Tidak seperti politisi bajingan semacam Donald Trump, misalnya, yang tidak peduli dengan apa yang santun secara politik (polittically correct). Trump akan melanggar semua akidah politik dan dia tidak peduli. Trump tidak berusaha tampil sebagai orang baik-baik, orang santun, dengan kata-kata indah dan memukau.

Untuk saya, memang agak menjengkelkan melihat politisi yang memandang dirinya suci, teraniaya, lemah tak berdaya, namun pada saat yang sama semua orang tahu dia punya kekuasaan yang besar. Dia mampu menggerakkan massa. Bahwa kekuatannya menggetarkan lawan-lawan politiknya.

Kutipan Steinbeck dalam pidatonya Susilo Bambang Yudhoyono adalah sebuah ironi. Persis seperti ironi telunjuk menunjuk dan empat jari mengarah ke diri sendiri.

So what do you afraid of, Mr. President?

[Maaf kalimat terakhir dalam bahasa Inggris ... sebagai political expediency dari saya ha ha ha ...]

Foto diambil dari:

https://www.flickr.com/photos/donkey...tey/5671430774
Diubah oleh FuadMrz 08-02-2017 07:16
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
3.7K
44
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan