- Beranda
- Komunitas
- News
- Tribunnews.com
Djarot Curhat Hidupnya Selalu Dikelilingi Wanita
TS
tribunnews.com
Djarot Curhat Hidupnya Selalu Dikelilingi Wanita

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menghadiri acara 'Diskusi 2 Arah Warga bareng Pak Djarot' yang didominasi oleh kaum hawa, calon wakil gubernur DKI petahana Djarot Saiful Hidayat 'curhat' bahwa selama ini kesehariannya selalu dikelilingi wanita.
Ia pun mengaku sangat mencintai perempuan dan berkelakar hal tersebut lantaran sang istri tercinta, Happy Farida merupakan seorang perempuan dan akan menjadi satu-satunya pendamping dalam hidupnya.
"Kenapa saya cinta sama perempuan? karena istri saya perempuan, cuma satu istri saya, dan hanya satu," ujar Djarot, di Jalan Persatuan, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, Selasa (7/2/2017).
Namun, kehidupan mantan Wali Kota Blitar itu tidak hanya diisi oleh Happy Farida saja, masih ada tiga perempuan lainnya yang selalu mengisi hari-harinya.
Ketiga perempuan tersebut adalah putri kecilnya yang kini telah beranjak remaja.
"Anak saya ada tiga bu, yang pertama perempuan alhamdulillah, yang kedua perempuan juga alhamdulillah, yang ketiga juga perempuan alhamdulillah," jelas Djarot bangga.
Bahkan kucing peranakan peliharaannya pun berjenis kelamin betina, politisi PDIP itu pun kini mengaku senang lantaran dirinya kini memiliki teman, yakni kucing baru jantan.
"Sampai saya punya kucing itu cewek juga, alhamdulillah saya (sekarang) udah punya pasangannya, kucing yang cowok juga," kata Djarot yang disambut tawa warga.
Sumber : http://www.tribunnews.com/metropolit...lilingi-wanita
---
Baca Juga :
- Bila Jadi Gubernur, Anies Janji Standar Gaji Guru Pra Sekolah Dasar Sesuai UMR
- Pangdam Jaya Siap Turunkan Personelnya Berapapun yang Diminta
- Dana Kampanye Agus-Sylvi Hanya Rp 9,1 Miliar Sulit Dicerna Logika
0
376
0
Komentar yang asik ya
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan