Kaskus

News

tribunnews.comAvatar border
TS
tribunnews.com
KSAU Lapor Presiden Siap Selidiki Proses Pembelian Heli AW-101
KSAU Lapor Presiden Siap Selidiki Proses Pembelian Heli AW-101


Laporan Wartawan Tribunnews.com, Imanuel Nicolas Manafe

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal Hadi Tjahjanto mengaku dirinya baru melapor kepada Presiden Joko Widodo.

Ia melaporkan soal rencana investigasi internal di Angkatan Udara mengenai pembelian helikopter AgustaWestland 101.

"Saya melaporkan bahwa saya akan melaksanakan investigasi yang sudah saya bentuk terhadap pengadaan AW-101," ujar Hadi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (7/2/2017).

Investigasi internal tersebut akan dimulai dari proses prencanaan alat utama sistem senjata (alutsista) hingga mekanisme pengadaannya.

Soal pengadaan yang berubah fungsi dari VVIP menjadi helikopter angkut, Hadi mengatakan hal itu juga tidak luput dari investigasi yang akan dilakukan.

"Nah akhirnya ini menjadi pesawat angkut. Oleh sebab itu, saya membentuk tim investigasi ke dalam, internal Angkatan Udara adalah untuk melihat proses perencanaan sampai dengan pengadaan bagaimana," tutur Hadi.

Meski heli tersebut sudah tiba di Halim, Hadi mengatakan bukan berarti sudah dimiliki TNI AU.

"Memang pesawat saat ini sudah datang. Tapi tetap kita evaluasi," ucapnya

Hingga saat ini keberadaan pesawat tersebut masih berada di hanggar dan belum diserahterimakan.

Menurutnya
ada beberapa dokumen yang harus diselesaikan.

Jika ada kesalahan prosedur dalam pengadaannya, ada kemungkinan heli tersebut bisa dikembalikan ke produsennya.

"Kembalikan atau tidak dikembalikan itu hasil dari investigasi saya," tutur Hadi.

Sumber : http://www.tribunnews.com/nasional/2...an-heli-aw-101

---

Baca Juga :

- Temui Jokowi, Ketua MK Jelaskan Proses Pemberhentian Patrialis Akbar

- Jokowi Tekankan Pentingnya Sinergitas Pusat dan Daerah Selesaikan Proyek LRT

- Jokowi Ingin Proyek LRT Selesai Paling Lambat 2019

0
284
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan