Kaskus

Entertainment

kakekupdateAvatar border
TS
kakekupdate
Hati-Hati kebiasaan pemicu kematian
Hati-Hati kebiasaan pemicu kematian
NO REPOST
Hati-Hati kebiasaan pemicu kematian
Kesehatan merupakan hal penting dalam kehidupan umat manusia. Tanpa kesehatan, seseorang tentu tidak akan dapat beraktivitas sebagaimana hari-hari biasanya. Maka, sangatlah penting bagi setiap individu untuk senantiasa menjaga kesehatannya. Demi menjaga kesehatan tubuh, sudah saatnya Gansis sm mengurangi kebiasan buruk sebagai berikut.

Mandi Air Hangat di Pagi Hari

Kebiasaan mandi air hangat di pagi hari dianggap sebagai jalan tercepat untuk mengusir rasa dingin. Padahal, jika hal ini menjadi sebuah kebiasaan maka dapat menyebabkan penyakit jantung bahkan berujung pada kematian usia dini. Wow
Seorang peneliti dari Jepang, Chika Nishiyama, telah mengamati banyak kasus serangan jantung yang terjadi di Osaka sepanjang periode tahun 2005-2007. Melalui pengamatan tersebut, ia berhasil menemukan bahwa angka kejadian serangan jantung setelah mandi dengan air hangat dalam cuaca yang masih dingin mencapai 10 kali lipat lebih tinggi.
Hati-Hati kebiasaan pemicu kematian
Mandi pagi hari dengan air hangat sebenarnya tak berbahaya jika dilakukan sesekali. Sebab, hangatnya air yang membasuh tubuh memang dapat melancarkan sirkulasi darah dan memberikan efek rileks pada otot-otot di sekujur tubuh.Namun, hal ini dapat berbahaya dan berpotensi memicu serangan jantung jika dilakukan sebagai kebiasaan. Sebenarnya, masalah utamanya bukan terletak pada air hangat yang digunakan untuk mandi tersebut, melainkan adanya perubahan suhu tubuh dari yang semula dingin menjadi hangat secara mendadak.

Joging dengan kondisi perut kosong

Hati-Hati kebiasaan pemicu kematian
Bagi sebagian orang, joging atau lari pagi merupakan olahraga favorit yang dilakukan setiap pagi sebelum beraktivitas.Sayangnya, banyak yang tak menyadari bahwa joging dengan kondisi perut kosong ternyata dapat berdampak buruk bagi kesehatan. Misalnya, dapat menyebabkan kram, ketosis (proses metabolisme yang lambat), hilangnya massa otot, dan lain sebagainya.
Oleh karena itulah, jangan sampai terbiasa berolahraga dengan kondisi perut kosong, apalagi menahan lapar. Setiap akan berolahraga, sebaiknya lakukan persiapan makan kecil terlebih dahulu. Misalnya, makan pisang ambon dan segelas susu tinggi kalsium. Atau bisa juga dengan sarapan beberapa helai roti dan air putih secukupnya.
Hati-Hati kebiasaan pemicu kematian
Kebiasaan buruk lainnya yang kerap diabaikan oleh banyak orang adalah makan dan minum sambil berdiri.Seorang pakar kesehatan menjelaskan bahwa makan dan minum sambil berdiri menyebabkan makanan dan minuman langsung jatuh ke usus. Nah, jika hal ini terjadi secara terus-menerus, maka akan memicu disfungsi pencernaan yang membuat sistem pencernaan menjadi tidak sehat.
Ketika sistem pencernaan sudah tidak sehat, maka beragam penyakit berbahaya dapat dengan mudah menyerah ke dalam tubuh. Sebuah penelitian menunjukkan, sekitar 70 persen penyakit disebabkan sistem pencernaan yang tidak sehat. Angka ini menunjukkan bahwa masalah pencernaan bukanlah hal sepele, sehingga harus benar-benar diperhatikan.
Hati-Hati kebiasaan pemicu kematian
Minum air dingin tiap selesai makan memang terasa nikmat dan menyegarkan tenggorokan.Padahal ini termasuk kebiasaan yang tidak menyehatkan. Sebab, tanpa disadari, minuman dingin yang dikonsumsi dapat menyempitkan saluran usus dan berpotensi menyebabkan pembekuan otak. Efek buruk lain dari minuman dingin adalah menyebabkan rasa pusing, karena saraf pusat tidak siap menerima respon perubahan suhu tubuh dari panas ke dingin dalam waktu singkat. Pada dasarnya, minuman dingin boleh-boleh saja dikonsumsi, tapi dengan intensitas tidak terlalu sering.
Kebiasaan buruk lainnya yang harus dihindari agar kondisi tubuh tetap dalam kondisi fit adalah melewatkan sarapan pagi, kurang istirahat, gemar mengonsumsi minuman soda, dan lain sebagainya.
Nah... sebenarnya tidak ada larangan bagi agan/sis, MANDI AIR HANGAT,JOGGING/LARI PAGI,MAKAN/MINUM SAMBIL BERDIRI,MINUM AIR ES, namun utk mengingat KESEHATAN,ini jangan dijadikan KEBIASAAN.emoticon-2 Jempol
Diubah oleh kakekupdate 13-11-2020 22:52
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
2
1.7K
18
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan