telegrafnews.coAvatar border
TS
telegrafnews.co
PM Jepang Shinzo Abe Akan Kunjungi Pearl Harbor
Spoiler for Pict:

TELEGRAF- Perdana Menteri (PM) Jepang Shinzo Abe direncanakan akan mengunjungi pangakalan utama Angkatan Laut Amerika, Pearl Harbor. Abe akan didampingi Presiden AS Barack Obama. Ini merupakan kunjungan pertama Abe sejak serangan Jepang pada tahun 1941 yang menewaskan 2.300 prajurit AS.

“Abe akan berdoa untuk orang-orang yang meninggal, tetapi tidak akan mengeluarkan permintaan maaf,” kata ajudan , dikutip dari laman bbc.com.

Spoiler for Pict2:


Saat ini, PM Jepang Shinzo Abe bersama rombongan sudah berada di Kepulauan Hawaii. Abe menyempatkan diri mengunjungi beberapa lokasi menomun peringatan perang dunia II. Salah satunya ke Taman Makam Pahlawan di Honolulu, Hawaii. Abe berdiri untuk mengheningkan cipta di pemakaman dekat pusat kota Honolulu.

Sebagaimana jadwal kunjungan, hari ini Selasa (27/12) Abe dan Obama akan berdoa di Pearl Harbor, sebelum keduanya mengadakan pertemuan puncak di Hawaii. Ini merupakan pertemuan bagi Obama sebelum lepas jabatan pada bulan Januari.

Diketahui, kunjungan ini bertepatan tiga minggu pasca ulang tahun ke-75 serangan Jepang ke Pearl Harbor. Ini juga merupakan kunjungan balasan Abe, setelah Obama mengunjungi Jepang dan mengunjungi Hiroshima, kota yang hancur lebur saat AS menjatuhkan bom atom pada tahun 1945 dan menewaskan sekira 150 ribu orang.(man)

Sumberhttp://www.telegrafnews.co.id/pm-jep...-pearl-harbor/

Peartl Harbor, peristiwa yang tak terlupakanemoticon-Traveller
Diubah oleh telegrafnews.co 27-12-2016 08:52
sebelahblogAvatar border
anasabilaAvatar border
anasabila dan sebelahblog memberi reputasi
2
1.1K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan