Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mr.jerrAvatar border
TS
mr.jerr
Sambut Hari Pahlawan dengan Sajian Legendaris Tahu Tek Telur
Jakarta -
Kota Surabaya sejak dulu dikenal sebagai Kota Pahlawan karena sejarah perlawanan sengit Arek-Arek Suroboyo mengusir penjajah. Tepat di tanggal 10 November 1945 lalu, Inggris membom Surabaya dan perang berlangsung hingga 10 hari lamanya. Tak ayal, tepat di tanggal ini pun diperingati sebagai Hari Pahlawan.

Kendati kental dengan nuanasa perjuangan, Surabaya juga terkenal dengan sajian kulinernya yang menggugah selera. Beberapa di antaranya terkenal dan legendaris, sebut saja Rujak Cingur, Tahu Tek Telur Surabaya dan Lontong Balap Surabaya. Disebut legendaris karena penjual makanan ini sudah berjualan lama, bahkan pascapenjajahan, seperti Tahu Tek Telur Surabaya Cak Kahar yang sudah berdiri sejak 1960.

Selama tiga generasi, warisan kuliner Tahu Tek Telur Cak Kahar ini tidak pernah berubah. Tahu Tek Telor ini merupakan kombinasi dari irisan lontong, tahu, kentang goreng, telur, dengan siraman saus petis kacang, kerupuk renyah dan kecap. Hidangan ini disajikan bersama dengan tauge dan acar untuk menambah cita rasa di setiap gigitannya.

Untuk membuat kuliner Tahu Tek Telor, Anda perlu menyiapkan bahan-bahan berikut ini.

2 buah Lontong (100 gr/buah), dipotong-potong agak tebal

4 buah Tahu (50 gr/buah), dipotong–potong kotak–kotak kecil

90 gr Kentang, direbus, dikupas, di iris kotak–kotak tipis

3 butir Telur ayam segar

1 ¼ sdt Garam

½ sdt Lada putih bubuk

200 ml Minyak untuk menggoreng


Bahan pelengkap:

150 gr Tauge, buang ekornya, rebus sebentar dengan air panas, angkat,sisihkan

50 gr Daun bawang, diris halus

25 gr Daun seledri, diris kasar

Bawang goreng secukupnya


Bahan-bahan yang dihaluskan untuk saus:

100 gr Kacang tanah goreng, buang kulit

2 siung Bawang putih

3 biji Cabe rawit ,digoreng sebentar (banyaknya cabe rawit sesuai selera)

1 ¼ sdm Petis udang Sioardjo

Garam, secukupnya

2 sdm Kecap manis Bango (bisa ditambah atau dikurangkan sesuai selera)

150 ml Air matang


Cara membuat:

1. Kocok telur di dalam mangkuk,lalu tambahkan potongan tahu kotak,potongan kentang rebus, dan garam serta lada putih bubuk, lalu aduk merata

2. Bagi menjadi 3 atau bagian, sisihkan.

3. Panaskan minyak di dalam wajan,lalu goreng adonan telur tadi seperti membuat telur dadar hingga matang dikedua sisinya,lalukkan demikian untuk adonan berikutnya, sisihkan.

4. Untuk saus, Campurkan semua bahan-bahan bumbu, air matang bisa ditambah atau dikurangi sesuai keinginan untuk kekentalannya.

5.Siapkan piring saji, atur dan susun berurutan potongan lontong, potongan telur dadar, tauge rebus kemudian siram dengan bumbu.

6. Taburkan di atasnya irisan daun bawang, daun seledri serta bawang goreng juga kerupuk sebagai pelengkap.

7. Tambahkan kecap manis Bango di atas kerupuk tadi untuk menambah citarasa, sajikan segera.

Agar nuansa Hari Pahlawan makin terasa jangan ragu coba resep legendaris dari Kota Surabaya lainnya, seperti Rujak Cingur dan Lontong Balap Surabaya. Untuk resep dan cara membuat Anda bisa melihat resepnya di sini. Selain bisa mencoba aneka resep dari Surabaya, Anda juga bisa mencoba resep populer dan tips spesial yang diberikan khusus oleh Kecap Bango serta berbagi resep rahasia Anda.

Kecap Bango adalah kecap yang berkulitas tinggi yang memang disediakan untuk para ibu yang ingin menyajikan masakan terbaik untuk keluarga. Kecap Bango diproduksi dari beragam bahan pilihan, termasuk varietas kedelai hitam unggulan Mallika serta diproses dengn standar tinggi.

Jadi jangan ragu sertakan kecap Bango untuk sajian favorit keluarga Anda. Untuk segala resep populer dan terbaru Anda bisa mencontek di laman resmi Bango.
0
1.6K
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan