Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

remoramoraAvatar border
TS
remoramora
Jenis Gantungan Baju
Gantungan baju atau hanger baju, pasti kita sudah tidak asing lagi dengan perlengkapan rumah tangga yang satu ini. Fungsi nya yang sudah jelas sebagai alat untuk menggantungkan pakaian agar tidak lecek dan supaya bisa tertata rapih di dalam lemari. Tapi tahukah Anda gantungan baju yang Anda miliki dirumah dan dipasaran yang jual gantungan baju dengan bebeberapa bentuk dan bahan gantungan ternyata memiliki fungsi berbeda di setiap jenisnya.

Jika Anda dirumah sering mengalami gantungan mudah patah atau rusak, bisa jadi gantungan yang Anda gunakan salah atau tidak sesuai dengan fungsi. Berikut ini saya akan jelaskan beberapa jenis gantungan baju yang sering digunakan dengan fungsi yang sesuai dan seharusnya. Maka dari itu kita simak bersama-sama penjelasan dibawah ini agar kita sama-sama tahu gantungan yang kita miliki berfungsi untuk menggantungkan pakaian jenis apa.

Gantungan Kayu

Gantungan yang terbuat dari bahan dasar kayu ini sangat cocok untuk menggantungkan pakaian yang berbahan tebal dan berat seperti jaket atau mantel. Gantungan ini cocok untuk berbahan berat karena sifat kayu yang kuat dan stabil. Gantungan jenis kayu ini juga ternyata dapat memperpanjang umur pakaian, karena desain gantungan yang tebal dan besar dapat memberi ruang dan jarak antar gantungan sehingga dapat membuat sirkulasi udara masuk.

Gantungan Kawat atau Besi

Seperti kita ketahui dipasaran banyak sekali yang jual gantungan bajukawat ini, karena harganya yang juga cukup terjangkau. Namun karena harganya yang murah ini membuat gantungan jenis ini banyak memiliki kekurangan. Salah satunya yang tentunya sering kita alami, gantungan cepat berkarat, dan gantungan mudah bengkok karena tidak bisa menahan beban pakaian. Jadi tidak sangat disarankan memakai gantungan jenis untuk celana jeans, jaket, atau pakaian yang berbahan berat dan tidak cocok sekali untuk pakaian berwarna putih.

Gantungan Penjepit

Gantungan penjepit jenis ini pasti sering kita temui di toko baju terutama di bagian fashion bawahan seperti celana atau rok. Memang gantungan ini diperuntukan untuk menggantung celana dengan fungsi penjepitnya di setiap sisi untuk menjepit celana atau rok dengan rapi. Tetapi bekas jepitan dari gantungan penjepit ini biasanya meninggalkan bekas, Anda bisa menyiasatinya dengan melapisi atau menambahkan selembar kain pada lapisan jepitan.

Gantungan Spon atau Berbantal

Gantungan besi yang dilapisi spon atau bantalan dengan lapisan kain diluarnya ini memiliki tampilan yang cantik dan unik. Gantungan jenis ini sangat cocok untuk menggantungkan pakaian dengan berbahan lembut seperti sutera, rendra, beludru, dll. Penggunaan gantungan spon atau berbantal ini cocok untuk pakaian berbahan lembut karena lapisan gantungannya yang terbuat dari bahan satin biasanya sehingga dapat mengurangi resiko pakaian tersangkut.

Gantungan Plastik

Sama seperti gantungan kawat yang mudah ditemukan dipasaran. Jenis gantungan plastik ini tidak bisa sembarang digunakan untuk menggantung berbagai jenis pakaian karena gantungan ini mudah patah. Gantungan plastik ini cocoknya digunakan pada kemeja atau kaos.
Diubah oleh remoramora 29-11-2016 05:10
0
4.5K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan