Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rpu31Avatar border
TS
rpu31
"Balance life" tuh kaya gini! setuju gan?


Setiap manusia sudah pasti menginginkan hidup sehat dan keseimbangan dalam hidup nya, apa yang dimaksud dengan keseimbangan hidup? Apa saja keuntungan dari kehidupan yang seimbang? Serta adakah kesalah pahaman orang  tentang asupan yang menyehatkan tubuh?


Setiap makhluk hidup memerlukan nutrisi, vitamin serta zat penting lain nya bagi tubuh, tidak terkecuali manusia. Manusia mendapat mendapatkan segala zat tersebut melalui apa yang mereka konsumsi pastinya, mulai dari sayur mayur, buah-buahan, sampai makhluk hidup layak konsumsi. Terkadang manusia hanya berpikir bahwa banyak mengkonsumsi makanan tersebut bisa membuat tubuh menjadi sehat dan bugar, memang pernyataan tersebut benar, tetapi jika cara mereka mengkonsumsi tidak dengan cara yang benar dan tidak mengetahui apa yang harus mereka lakukan setelah mengkonsumsi banyak makanan, maka itu akan menjadi bumerang buat tubuh mereka. Untuk meghindari sesuatu yang tidak di inginkan, manusia perlu menerapkan keseimbangan dalam hidup nya. Lalu apakah agar memenuhi tuntutan keseimbangan kehidupan kita harus mengkonsumsi 4 sehat 5 sempurna serta olah raga ekstra? Jawaban nya tidak, karena terdapat cara yang lebih efektif untuk menerapkan "Balance Life".

Maksud kata "Balance Life" itu sendiri adalah keseimbangan pola hidup kalian dari apa yang kalian konsumsi hingga bagaimana membuat hal tersebut menyehatkan tubuh kita dengan aktivitas yang kita lakukan. Sebagai orang indonesia tentunya kalian berpikiran bahwa kita belum makan jika tidak ada nasi. Yaaaa dengan nasi yang banyak serta lauk pauk yang menumpuk adalah sesuatu hal yang tidak baik bagi tubuh kita, terlebih jika tidak diperhatikan keseimbangan nutrisi. Sebagai contoh, kalian makan banyak nasi dengan lauk pauk kering seperti ayam atau ikan goreng, tetapi tidak ada makanan kuah seperti sayuran sebagai penyeimbang. Memang ayam atau ikan juga memiliki kandungan yang baik tubuh kita, tetapi akan lebih baik jika kita menyeimbangkan dengan sayur mayur ataupun buah-buahan sebagai penutup. Berarti kita harus menerapkan sistem 4 sehat 5 sempurna? Tidak! bayangkan jika kalian melahap seluruh menu dari 4 sehat 5 sempurna tersebut seperti ayam, telur, ikan, tahu, tempe, sayur mayur, buah-buahan serta susu apa yang akan terjadi? kalian akan obesitas (kegemukan). Terlebih jika terlalu banyak mengkonsumsi karbohidrat dan lemak tanpa diimbangi dengan asupan mineral dan vitamin yang cukup. Berdasarkan hal tersebut saya tidak setuju dengan sistem makanan sehat ala indonesia, hal tersebut apa yang saya sebut dengan kesalah pahaman makanan sehat.

Selain dari faktor makanan, salah satu hal penting yang terkadang diacuhkan oleh sebagian orang adalah life style atau gaya hidup. Banyak contoh dari hal ini pertama, kembali lagi dengan makanan, banyak orang pada saat ini lebih memilih junk food/instant food di balik kepraktisan nya tersebut, mereka lupa akan hal yang di timbulkan dari jenis makanan seperti ini. Kedua adalah olah raga, banyak orang tidak memperdulikan kebaikan akan olah raga, sebenarnya olah raga sangat pentig bagi tubuh, sebagai contoh ketika kalian tidak bisa mengkontrol pola makan akan sangat berbahaya bagi tubuh dan akan menyebabkan obesitas, tetapi hal itu bisa diatasi dengan cara berolah raga, dengan aktivitas seperti olah raga maka tidak usah di khawatirkan akan terjadi obesitas, dengan syarat apa yang kalian konsumsi harus diimbangi dengan jatah olahraga yang cukup. Maka dari itu disarankan untuk berolah raga rutin untuk menjaga keseimbangan tubuh kalian.

Dengan raga yang sehat secara tidak langsung akan membuat tubuh kita ideal. Banyak orang merasa malu atau merasa terkucilkan karena tubuh yang tidak ideal sehingga mereka melakukan diet ketat untuk mendapatkan tubuh yang ideal. Namun, nyata nya tidak demikian, hanya dengan melakukan pola hidup seimbang, secara tidak langsung akan memberi efek terhadap ideal nya tubuh seseorang. Apakah pola kehidupan seimbang hanya semata mata untuk penampilan saja? Tidak! Jika pola hidup kalian tidak seimbang maka akan mengakibatkan obesitas, dan efek dari obesitas itu adalah bertambah berat nya kerja jantung untuk memompa darah manusia, hal itu sangat membahayakan kelangsungan hidup manusia. Maka dari itu pola hidup seimbang bukan semata mata untuk penampilan secara fisik melainkan untuk kesehatan jantung kita.
Dari apa yang saya uraikan dapat di simpulkan bahwa pola hidup seimbang di mulai dari apa yang kita konsumsi, bagaimana cara mengolah nya dengan baik melalui gaya hidup yang benar serta efek positif bagi tubuh kita secara penampilan maupun kesehatan tubuh melalui pola hidup yang seimbang tersebut.

sekian gan, ini lah thread sederhana ane, buat nya juga di hp jd berantakanemoticon-Sorry
Kurang lebih nya mohon di maaf kan, berhubung thread pertama nihh setelah sebelum nya cuma sr emoticon-Wow

📌:Uraian diatas adalah pendapat ane sendiri gan
Gambar dari mbah googleemoticon-Wakaka
Diubah oleh rpu31 10-11-2016 14:22
0
920
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan