Kaskus

News

bonta87Avatar border
TS
bonta87
Susul Toshiba, Sanyo Tutup Operasi

JawaPos.como BATAM - Mulai hari ini, Rabu (2/11), perusahaan elektronik asal Jepang, Sanyo, tidak lagi beroperasi di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Keputusan tutupnya Sanyo di Kota Batam dibenarkan oleh Manager Admin and General Affair PT Batamindo Investment Cakrawala Tjaw Hioeng.

Disebutkannya, PT Sanyo Energy Batam tidak akan lagi beroperasi. "Mereka tutup operasi. Ya betul," kata Tjaw dilansir Batam Pos (Jawa Pos Group), Rabu (2/11).

Menurutnya, berdasarkan surat pemberitahuan oleh perusahaan untuk karyawan, operasional perusahaan berakhir sejak Selasa (1/11). "Pemberitahuan ke karyawan mulai hari ini (kemarin), mungkin tutupnya akhir bulan kali," ucapnya.

Dia mengatakan kepastian tersebut setelah pihaknya telah berdiskusi dengan pihak PT Sanyo Energy Batam pekan lalu.

"Secara tertulis belum, saya lupa harinya. Nanti (secara tertulis) pasti ada," ucap Wakil Koordinator HKI (Himpunan Kawasan Industri) Kepri ini.
Kepastian tertulis, lanjut dia, pasti akan disampaikan ke pihak kawasan juga Dinas Tenaga Kerja (disnaker) juga Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

Menurutnya tutupnya perusahaan tersebut salah satunya adalah pendapatan perusahaan yang sudah tidak mampu lagi menutupi biaya operasional. "Dari tahun 2010 trennya memang turun terus dan sampai pada titik tertentu tidak tahan lagi," pungkasnya. (cr13/she/iil/JPG)

http://www.jawapos.com/read/2016/11/02/61576/susul-toshiba-sanyo-tutup-operasi/1

salah siapa emoticon-Betty
0
5.4K
50
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan