- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Berbagi Wawasan Akan Manfaat Big Data Dalam Acara Data For Life 2016


TS
KASKUS.HQ
Berbagi Wawasan Akan Manfaat Big Data Dalam Acara Data For Life 2016
Setelah sukses dengan Big Data Week 2015 pada tahun lalu, kini Mediatrac kembali meraih kesuksesan melalui festival selama 5 hari yang diikuti oleh lebih dari 1300orang yang bernama DATA FOR LIFE 2016.
Rangkaian acara yang dilaksanakan dari tanggal 27 - 31 Agustus 2016 kemarin terdiri dari Sci-Fi Hardware Hackathon, Workshop,Student session dan Konferensi yang menjadi acara utama dari festival ini berjalan lancar dan meriah.
Beberapa rangkaian acara.yang sudah berjalan seperti, Sci-Fi Hardware Hackathon, Workshop,Student session dan Konferensi yang menjadi acara utama dari festival ini berjalan lancar dan meriah. Ajang yang akan menjadi penutup festival ini adalah Tech-Art Exhibition yang dibuka untuk umum.

Ronny W Sugiadha (CMO KASKUS Networks) menjadi panelis dalam sesi Digital Media di konferensi DATA FOR LIFE 2016, pada 31 Agustus 2016
Konferensi DATA FOR LIFE 2016 menghadirkan pembicara-pembicara kelas dunia yang membagikan wawasan dan pengalaman mereka mengenai pengaruh dan masa depan Big Data dalam bisnis maupun dalam memajukan berbagai aspek kehidupan manusia, baik secara ekonomi, sosial, pemerintahan, hingga budaya.
Pembicara yang hadir membahas berbagai isu yang kini memiliki dampak besar dalam kehidupan kita, seperti Marc Goodman (Pengarang buku Future Crimes), engaset Choudary (Pengarang buku Platform Revolution dan Platform Scale), Sunita Kaur (Managing Director Spotify Asia), Ronny W Sugiadha (CMO KASKUS Networks) dan masih banyak lagi inovator, tokoh masyarakat, maupun seniman yang berpartisipasi dalam diskusi mengenai peran teknologi Big Data bagi masa depan manusia.
Rangkaian acara Data For Life 2016 ini ditutup dengan Tech-Art Exhibition dengan tema “Visualizing The Invisible”. Pameran yang memadukan data, teknologi dan seni ini menampilkan karya dari Mioon (Korea), Hysteria (Indonesia), Angki Purbandono (Indonesia), House of Natural Fiber (Indonesia), Angelica Dass (Brazil) dan Sey Min (Korea) yang dibuka untuk umum dari tanggal 31 Agustus - 6 September 2016 di Pacific Place.
0
5.9K
51


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan