Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

siapa.tuhAvatar border
TS
siapa.tuh
Melihat Serunya Lebaran Betawi di Lapangan Banteng
TEMPO.CO, Jakarta - Badan Musyawarah Masyarakat Betawi bersama Pemerintah DKI Jakarta menyelenggarakan Lebaran Betawi di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, sejak Jumat hingga Minggu, 12-14 Agustus 2016.

Ketua Panitia Lebaran Betawi Danail Alhaz mengatakan acara tersebut adalah agenda tahunan yang diselenggarakan setelah menjalankan ibadah puasa Ramadan. "Ini juga sarana dan wadah menjalin silaturahmi, meningkatkan nilai keimanan dan kemenangan, dengan melakukan saling anjangsana sekaligus destinasi wisata," kata Danail di lokasi acara, Ahad, 14 Agustus 2016.

Danail menjelaskan Lebaran Betawi hendak menonjolkan adat istiadat dari kebudayaan Betawi, di antaranya rumah adat dan kuliner. Pada hari terakhir penyelenggaraannya, pengunjung bisa menyaksikan sejumlah atraksi, di antaranya proses hantaran sebagai wujud penghormatan anak muda kepada orang tua, pencak silat, palang pintu, layar tancep, lenong, gambus, dan kasidahan.

"Harapannya ingin menunjukkan bahwa masyarakat Betawi masih eksis dengan seni dan budaya bernilai religius," tutur Sekretaris Jenderal Forum Betawi Rempug ini.

Hadir sejumlah tokoh terkenal Betawi di acara ini. Salah satunya adalah Sekretaris Daerah DKI Saefullah atau yang akrab disapan Bang Ipul. Juga Ketua Umum Forum Keluarga Betawi Nachrowi Ramli sekaligus Ketua DPD Partai Demokrat Jakarta. Bahkan, pembawa acara juga sempat menyebut Lebaran Betawi akan diramaikan oleh kehadiran Biem Benyamin.

Nachrowi atau yang biasa disapa Bang Nara melihat ada dua hal yang berkesan dari Lebaran Betawi. Pertama, adanya kekompakkan di antara organisasi masyarakat Betawi dan kepengurusan yang utuh. Kedua, dia menyebutkan bahwa tiap elemen masyarakat juga kompak dalam menyokong pemilihan kepala daerah DKI 2017.

"Ini menjadi satu wahana kumpul menyatukan hati, bukan visi misi. Mudah-mudahan berjalan lancar dan ada nilai yang terpelihara," ujar Nachrowi.

Dari pantauan Tempo, pengunjung mulai ramai berdatangan sejak pukul 07.30. Kebanyakan dari mereka langsung memasuki rumah adat Betawi yang didirikan oleh masing-masing pemerintah kota administrasi Jakarta serta Kabupaten Kepulauan Seribu. Ada yang sekedar melihat-lihat, berfoto, juga berbelanja di stan-stan.

Tak ketinggalan, ornamen khas Betawi seperti ondel-ondel juga dipasang di setiap lokasi milik kota administrasi dan area lainnya. Pedagang kerak telor pun banyak tersebar di sekeliling Lapangan Banteng. Hanya, cukup disayangkan kondisi lapangan cukup becek akibat hujan semalam. Kondisi cuaca pagi ini juga terlihat mendung.

FRISKI RIANA

Sumber: https://m.tempo.co/read/news/2016/08/14/214795809/melihat-serunya-lebaran-betawi-di-lapangan-banteng

Sayang, DKI 1 ngga dateng di acara yang meriah ini, tadi diwakili sama sekdanya. Padahal kalo dateng kan lebih seru ....
Melihat Serunya Lebaran Betawi di Lapangan Banteng
0
536
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan