- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Ahok: Bu Mega Bilang 'Tenang, Belanda Masih Jauh'


TS
valkyr1
Ahok: Bu Mega Bilang 'Tenang, Belanda Masih Jauh'
Kandidat calon Gubernur DKI Basuki Jakarta Tjahaja Purnama (Ahok) menilai sikap PDIP yang tak mau mendukung cagub independen bukanlah sikap Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Ahok lebih memegang kata-kata Megawati ketimbang fungsionaris PDIP yang lain.
"Kalau PDIP kan jelas bilang, kalau lewat independen enggak mau dukung. Ini juga 'kata orang', bukan 'kata Bu Mega' loh," kata Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Selasa (19/7/2016).
Ahok memahami, PDIP adalah partai terpusat pada kepemimpinan Megawati. Soal Pilgub DKI 2017, Megawati menyuruh Ahok untuk tenang dulu. Entah bagaimana ujung keputusan Megawati nanti.
"Karena kan PDIP ada hak prerogatif Bu Mega. Lain lagi. Bu Mega sih bilangnya, 'Belanda masih jauh. Tenang, tenang,',"kata Ahok.
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Andreas Hugo Pareira menegaskan PDIP tak akan mendukung calon seperti Ahok. Selama ini Ahok meniatkan untuk menempuh jalur independen. Namun demikian, tak jelas juga apakah Ahok akan konsisten di jalur independen atau pindah ke jalur parpol.
"Kalau Pak Ahok menjalankan dengan caranya, ya silakan. Yang pasti PDI Perjuangan tidak akan menjadi pendukung calon independen," kata Andreas, Senin (18/7).
SUMBER
si ahok aja tau.. selama bukan emak banteng yg ngomong.. anggap aja angin lalu.. :





"Kalau PDIP kan jelas bilang, kalau lewat independen enggak mau dukung. Ini juga 'kata orang', bukan 'kata Bu Mega' loh," kata Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Selasa (19/7/2016).
Ahok memahami, PDIP adalah partai terpusat pada kepemimpinan Megawati. Soal Pilgub DKI 2017, Megawati menyuruh Ahok untuk tenang dulu. Entah bagaimana ujung keputusan Megawati nanti.
"Karena kan PDIP ada hak prerogatif Bu Mega. Lain lagi. Bu Mega sih bilangnya, 'Belanda masih jauh. Tenang, tenang,',"kata Ahok.
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Andreas Hugo Pareira menegaskan PDIP tak akan mendukung calon seperti Ahok. Selama ini Ahok meniatkan untuk menempuh jalur independen. Namun demikian, tak jelas juga apakah Ahok akan konsisten di jalur independen atau pindah ke jalur parpol.
"Kalau Pak Ahok menjalankan dengan caranya, ya silakan. Yang pasti PDI Perjuangan tidak akan menjadi pendukung calon independen," kata Andreas, Senin (18/7).
SUMBER
si ahok aja tau.. selama bukan emak banteng yg ngomong.. anggap aja angin lalu.. :






0
1.4K
22


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan