Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kahfiofficialAvatar border
TS
kahfiofficial
Ternyata Orang Yang Hidup Dengan 11 Cara Ini Sudah Bisa Dianggap Dewasa Loh Gan

Spoiler for intro:




1. Menghasilkan uang berdasarkan hobi dan minat.

Menginjak fase dewasa artinya sudah harus bertanggung jawab atas diri sendiri. Bisa dibilang, hal ini menyenangkan. Namun terkadang juga membuat pusing diri. Solusi terbaik adalah menjalankan pekerjaan yang sesuai dengan hobi dan minat. Pasti perjalanan hidup akan terasa lebih menyenangkan, karena agan hidup dengan passion agan.



2. Membuat timeline kehidupan, usia 30 tahun harus punya apa.

Tak bisa dipungkiri, waktu itu sangat cepat berjalan agan rasakan. Setiap hari melakukan aktivitas, ternyata agan sudah cukup matang dan dewasa. Rencanakan segala keinginan agan dalam hati dan pikiran. Tulis apa yang ingin agan punyai sebelum usia 30 tahun. Hal ini bisa menjadi tantangan tersendiri dan magnet kehidupan supaya agan punya target pasti.



3. Punya teman nongkrong yang asik dan nyambung.

Dalam hidup agan, agan butuh teman yang asyik dan nyambung diajak ngobrol. Mereka adalah yang bisa diajak ngomong seputar kehidupan di segala aspek. Mereka juga yang selalu punya cara untuk ketawa bersama dan yang bisa saling bertukar pikiran. Itu surga hidup loh gan.!



4. Pergi liburan ke tempat berbeda tiap weekend bareng keluarga.

Quality time sama keluarga itu harus kamu jadiin nomer satu di list hidup agan. Usahakan buat keluarga jadi bangga punya agan. Sediakan waktu bersama mereka untuk sekedar berbagi kasih dan cinta. Tak bisa dipungkiri, kasih paling tulus dan sejati datangnya dari keluarga.



5. Menjaga pola jam tidur, usahakan tidur delapan jam sehari.

Manusia itu terbatas dan butuh waktu istirahat. Kerja keras boleh, tapi tidur itu penting buat kesehatan agan setiap harinya. Percuma kerja keras, kalau nantinya agan sakit-sakitan di ujungnya emoticon-Frown. Manajemen waktu itu penting sejak dini untuk diperhatikan. Ini sepele, tapi penting untuk dilakukan. Yuk, jaga pola tidur aganemoticon-Smilie



6. Belajar untuk mendengarkan orang lain, karena semakin dewasa akan makin banyak mengenal orang.

Semakin dewasa akan semakin banyak bertemu beragam karakter yang berbeda. Mau gak mau, kamu harus menerima itu karena kamu hidup di lingkungan sosial. Sikap egois pasti ada melekat di diri manusia. Nah, saatnya agan harus mulai banyak mendengar daripada berbicara. Karena dari banyak mendengar, agan akan tahu lebih banyak.



7. Rencanakan traveling ke tempat impianmu.

Masih stuck di pekerjaan dan problematika kehidupan yang rumit? Cobalah keluar dari itu sejenak. Manusia boleh untuk konsisten, tapi agan juga harus punya roda kehidupan yang variasi. Jangan hanya berdiam diri duduk di kantor setiap hari tanpa ada refreshing ke tempat berbeda. Cobalah mencari suasana baru, tujuannya untuk sekedar menyegarkan diri dan meninggalkan rutinitas sejenak. It works!emoticon-Angkat Beer



8. Sudah sedekah belum? Ingat, udah dewasa harus pintar bersyukur.

Sebanyak-banyaknya agan berusaha mengumpulkan uang setiap hari, kurang rasanya kalo kita belum berbagi ke orang yang membutuhkan. Ingat, apa yang kita miliki sekarang hanya titipan dan bersifat sementara. Apa yang dimiliki manusia nantinya akan tiada. Oleh sebab itu, mulailah bersedekah, sekecil apapun itu, pasti bermanfaat kok.

9. Membuat kedua orangtua tersenyum karena kita itu ibadah

Hal terindah untuk semua anak di dunia saat membuat kedua orangtuanya tersenyum lebar, benar? Yes! Mereka yang selalu ada untuk kita di saat orang lain tidak menerima kita. Bagaimana cara membuat mereka tersenyumemoticon-Bingung (S)? Cukup dengan tidak merepotkan mereka dan berhasil meraih cita-cita yang kita inginkan.
emoticon-Blue Guy Smile (S)


10. Memiliki pola hidup sehat dengan olahraga.

Olahraga itu penting untuk menjaga sistem tubuh. Tidak perlu repot ke tempat gym, kalo agan gak sempat. Cukup banyak berjalan setiap hari, luangkan waktu setengah jam untuk berlari keliling kompleks rumah, atau naik turun tangga di sekolah atau kantor, tidak menggunakan lift. Sederhana kok.



11. Selagi masih muda, ayo kejar cita-citamu.

Sudah bukan zamannya lagi kalau anak muda masih gak tahu mau ngapain 10 tahun ke depan. Bangkit dari zona nyamanmu, cari dan gali potensi tersembunyi dalam dirimu. Buat itu menjadi sebuah mimpi besar yang akan pasti agan wujudkan. Sederhana, agan cukup memulai dengan berusaha dan tekad yang kuat serta diiringi doa. Kalau kamu bisa bermimpi, kamu pasti bisa mewujudkannya!



Ternyata, gak cuma anak kecil yang bisa menikmati hidup. Orang dewasa juga bisa kok gan. Be happy! Jangan lupa ya gan emoticon-Rate 5 Star
0
2.7K
34
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan