metrotvnews.comAvatar border
TS
MOD
metrotvnews.com
Gerindra Tutup Pintu Koalisi jika PDIP Usung Ahok


Metrotvnews.com, Jakarta: PDI Perjuangan masih mungkin mengusung Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dalam Pilkada DKI 2017. Di sisi lain, PDI Perjuangan juga sedang menjajaki komunikasi dengan partai politik lain, salah satunya Gerindra.


Jika pada akhirnya PDI Perjuangan mengusung Ahok, Gerindra dengan tegas menutup pintu koalisi dengan PDI Perjuangan. Hal itu diungkapkan oleh Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Mohamad Taufik.


"Ya enggak mungkinlah Gerindra (koalisi dengan PDI Perjuangan), enggak mungkin," kata Taufik saat dihubungi, Selasa (7/6/2016).


Gerindra bakal menjahit dukungan dengan partai lain, dan menyiapkan kandidat calon dari internal. Tiga nama kandidat, yakni Sjafrie Sjamsoeddin, Sandiaga Uno, dan Yusril Ihza Mahendra, telah diserahkan ke DPP Gerindra untuk diputuskan. Taufik memastikan satu dari tiga nama tersebut pasti dicalonkan Gerindra. "Satu antara tiga nama itu pasti," kata Wakil Ketua DPRD DKI itu.


Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengklaim banyak kader PDI Perjuangan mendukung dirinya maju kembali mendampingi Ahok di Pilkada 2017. Kader PDI Perjuangan yang mendukung Ahok-Djarot, misalnya, anggota DPR Aria Bima.


"Banyak (yang dukung Ahok-Djarot), makanya saya sudah mengatakan masih banyak yang menginginkan pasangan ini tetap," aku Djarot di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa 7 Juni.


Tapi banyak juga kader yang lebih memilih calon lain dibandingkan Ahok. Djarot menganggap hal itu bentuk demokrasi dalam partai.


Dukungan Ahok-Djarot juga datang dari kalangan masyarakat. Namun, Djarot memastikan, dirinya tidak dapat meninggalkan partai demi berpasangan dengan Ahok. Sebab, di PDI Perjuangan kader memiliki budaya loyalitas.


"Tapi ingat, kalau di PDI Perjuangan itu punya budaya, begitu dirapatkan kemudian diputuskan, dan ada rekomendasi itu selalu ada loyalitas di dalam kader. Saya merasakan itu dan saya memimpin peristiwa seperti itu," jelas Djarot.


Bekas Wali Kota Blitar itu memastikan dirinya siap-siap jika ditunjuk dan ditugaskan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk mendampingi Ahok. Kesiapan tak hanya ditunjukkan dirinya, tapi juga kader PDI Perjuangan yang lain.


Ahok mengaku menemui Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Kepada Megawati, Ahok menegaskan dirinya akan maju dari jalur perseorangan pada Pilkada DKI 2017.


Pertemuan pada Sabtu malam itu juga dihadiri Wakil Gubernur DKI Jakarta dari PDI Perjuangan, Djarot Saiful Hidayat.


Ahok menyampaikan Megawati tidak pernah memaksa dirinya harus berpasangan dengan Djarot pada pilkada nanti. Namun, menurut Ahok, Megawati mengingatkan pasangan Ahok-Djarot sudah serasi. "Kalian itu sudah baik berdua begitu loh," Ahok mengutip Megawati.

Sumber : http://news.metrotvnews.com/read/201...dip-usung-ahok

---

Kumpulan Berita Terkait PILGUB DKI 2017 :

- Gerindra Tutup Pintu Koalisi jika PDIP Usung Ahok

- `Dukungan ke Ahok Hanya Pribadi Kader PDIP`

- Mega, Djarot & Ahok Bertemu, Gerindra: Kita Tunggu Saja

0
1.3K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan