Quote:
INGGRIS– Ibu dan anak yang memukau penonton Inggris dan masuk semifinalis kontes bakat Britain Got Talent, Ana Aldiana dan Fia Almanda, mengatakan akan mengangkat Indonesia dalam berbagai kesempatan.
Menyusul pengalaman yang disebutkan ‘menakjubkan selama hidup’ itu akan digunakan juga untuk mengangkat nama Indonesia.
“Kami akan terus berkarir di dunia (musik) dengan membawa nama Indonesia dengan harapan Indonesia bisa di dengar oleh dunia,” kata Ana kepada BBC Indonesia.
Setelah berhasil masuk semifinal Britain Got Talent akhir Mei lalu, Ana dan Fia mengatakan mereka banyak diwawancara media Inggris termasuk radio BBC Essex, daerah tempat mereka tinggal
“Di BBC Essex radio kami menyinggung lagu tradisional Indonesia, Dangdut, dan Fia mencontohkan satu paragraf,” tambah Anna.
Penampilan ibu dan anak dalam audiensi pertama dengan lagu Celine Dion, Tell Him, banyak membuat penonton terharu.
Ia mengatakan mereka akan ‘menekuni karir menyanyi’ dan ‘harus selalu dalam kondisi standby’ bila dihubungi pihak Britain Got Talent dan tidak menutup tawaran dari luar BGT yang mungkin cocok.
“Jangankan masuk ke semifinal, untuk bisa masuk ke The Judges First Audition saja sudah merupakan kebanggaan yang tak ternilai karena merupakan hasil saringan yang sangat ketat, panjang dan melelahkan, dari beribu ribu peserta dari seluruh penjuru Inggris dan negara Eropa sekitarnya,” kata Anna. (bbc)
http://poskotanews.com/2016/06/06/an...kat-indonesia/

ntabz nih. Berprestasi di luar negeri ga perlu pake sms
goceng