Kaskus

News

gagumenAvatar border
TS
gagumen
Old Firm Derby: Pelampiasan Kebencian Dua Keyakinan
Dari sekian banyak derby bergengsi di semua liga, rasanya tidak ada yang menyamai derby dua tim asal Glasgow, Rangers dan Celtic. Rivalitas kedua klub bukan hanya dalam hal prestasi dan politik, tetapi juga agama!

Glasgow sendiri awalnya merupakan
kota yang sudah identik dengan
penganut Protestan. Sejak abad 16,
gerakan reformasi Protestan jauh
lebih buas dibandingkan Katolik.

Bahkan mereka sudah sejak itu
membasmi etnis-etnis katolik, salah
satunya menerpa para mahasiswa
Edinburgh. Setelah dianggap
mempertanyakan keberadaan Tuhan
dan bisa dihukum mati, berdasarkan
paham Teokrasi.

Kedatangan para imigran ini pun
berdampak panjang. Sekolah-sekolah
terpaksa didirikan terpisah antara
Katolik dengan Protestan. Dalam hal
ini Katolik masih tertindas. Selain
sekolah terpisah, mereka juga sering
diusir perusahaan-perusahaan
Protestan. Sehingga lebih memilih
membuka usaha sendiri.

Tentunya, faktor tersebut juga
berimbas juga soal sepakbola.
Glasgow Rangers sudah didirkan
pada 1873, dengan dukungan
Protestan.

15 tahun berselang, barulah Celtic F.C didirikan dengan dukungan dari Katolik.

Awalnya, Celtic didirikan atas dasar ketakutan dari Biarawan Serikat Maria bernama Romo Walfrid pengaruh protestanisme yang menyebar di Katolik. Selain itu jika Celtic juara, Romo berharap mampu menghancurkan mitos inferioritas Katolik kepada Protestan.

Cerita Old Firm Derby ini semakin
memanas setelah pada abad 20
sebuah perusahaan Protestan,
Harland and Wolff Shipbuilding
Company, direlokasi dari Belfast ke
Glasgow. Ribuan buruhnya sering
mengolok-olok kaum Katolik saat itu.

Kedua kubu terus berseteru, meski
masing-masing kesebelasan sudah
tidak memandang pesepakbola dari
agamanya. Baik Celtic maupun
Rangers, memiliki pemain
berkeyakinan Protestan maupun
Katolik.

Tak heran kalau di stadion
bermunculan simbol-simbol dan
nyanyian yang menunjukkan
fanatisme relijius mereka.


http://panditfootball.com/cerita/170...dua-keyakinan/
0
1.2K
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan