Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

deheliciousAvatar border
TS
dehelicious
Tips Pintar Mengisi Bensin di SPBU Agar Lebih Hemat
Bahan bakar minyak saat ini seakan-akan sudah jadi kebutuhan pokok karena mayoritas penduduk memiliki kendaraan bermotor sendiri. Sayangnya, ekonomi Indonesia yang tak stabil kerap membuat harga BBM terus-menerus naik dan tak bisa lagi dihindari meski banyak yang melakukan protes sana-sini.

Tips Pintar Mengisi Bensin di SPBU Agar Lebih Hemat

Nah, ketimbang pusing ikutan demo atau protes yang tidak membuahkan hasil, lebih baik anda mulai menghemat bensin dari diri sendiri seperti cermat dalam mengisi bensin. Mungkin sebagian besar dari anda tidak tahu, namun ada beberapa trik untuk mengisi bensin di SPBU yang sangat berguna untuk menghemat loh! Apa saja? Simak daftarnya berikut..

1. Isi Bensin Sore atau Malam Hari
Mungkin hal ini terdengar tidak ada hubungannya, namun mengisi bensin di siang hari, terutama di saat matahari menyengat membuat bensin lebih cepat dan mudah memuai. Maka dari itu, sangat dianjurkan untuk mengisi bensin pada sore atau malam hari karena udara dingin akan membuat bensin jadi lebih padat. Terlebih lagi, antrean pembeli juga biasanya jauh lebih sedikit di sore atau malam hari.

2. Setting Nosel
Satu hal yang perlu anda ketahui, ada sebuah settingan bernama nosel dari mesin pengisian bensin di spbu. Lalu ada tiga trigger level nosel, yakni low, medium mdan high. Jika nosel ada di posisi low mode, maka bensin akan masuk secara perlahan dan jumlah bensin yang menguap pun akan terminimalisir. So, jangan ragu minta petugas SPBU untuk mengisi bensin kendaraan anda dengan setting nosel slow or low mode.

3. Hindari Mengisi Ketika Bensin Mepet
Sebisa mungkin, hindari mengisi bensin terlalu mepet ketika mau habis. Karena tangki bensin yang kosong memiliki banyak ruang udara sehingga bensin pun akan lebih mudah menguap gara-gara udara dalam ruang kosong tersebut. So, sering-sering mengisi bensin ketika dalam keadaan setengah penuh.

4. Jangan Mengisi Barengan Dengan Truk Bensin
Pasti anda pernah mengisi bensin di SPBU barengan dengan truk bensin yang tengah melakukan pengisian storage tank. Nah, sebisa mungkin hindari mengisi di SPBU yang tengah diisi oleh truk bensin dan carilah SPBU lainnya.

Alasannya, kotoran yang saat itu ada di dasar ruang penyimpanan akan tercampur dengan bensin baru yang diisikan. Maka, jika anda mengisi di SPBU itu, kemungkinan kotoran-kotoran tadii akan ikut masuk dalam kendaraan anda.
0
2.4K
23
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan