Kaskus

Entertainment

Kaskus PromoAvatar border
TS
Kaskus Promo
Penghargaan Bagi Pesona Luar Biasa Pariwisata Indonesia
Penghargaan Bagi Pesona Luar Biasa Pariwisata Indonesia

Penghargaan Bagi Pesona Luar Biasa Pariwisata Indonesia

Kembali TS hadir dengan membawa informasi dari ajang Cipta Award 2015, Setelah menyusuri lebih dari 200 calon peraih penghargaan Citra Pesona Wisata (Cipta Award) 2015, juri pun akhirnya telah sampai pada tugasnya untuk menetapkan kriteria Pesona Yang Luar Biasa dalam pilihannya sebagai bentuk apresiasi bidang pariwisata di Indonesia. Pesona yang luar biasa itu ditujukan kepada sikap, cara pandang, dan tata kelola kepariwisataan yang segar dan inspiratif, gaya kepemimpinannya inovatif, dan menjadikan risiko sebagai cara menciptakan peluang dan pesona baru. Memperkaya cara pandang, memberi keteladanan, dan membuka horison kepariwisataan.
Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya menganugerahkan Cipta Award 2015 kepada insan pariwisata termasuk para pengelola (individu, kelompok, maupun organisasi) yang dinilai berhasil mengembangkan daya tarik wisata dengan mengedepankan prinsip pembangunan kepariwisataan berkelanjutan (sustainable tourism development). Penghargaan diserahkan pada acara Anugerah Citra Pesona Wisata (Cipta Award) 2015 di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona Jakarta, Selasa (8/12). “Sustainable tourism development menjadi isu global yang mendapat perhatian semua negara,” ungkap Arief Yahya.

Pemberian penghargaan ini dilaksanakan setelah dewan Juri yaitu Taufik Rahzen–budayawan dan mantan redaktur senior Jurnal Nasional; Asfarinal sebagai salah satu Direktur Eksekutif Jaringan Kota Pusaka Indonesia; Ir. Firmansyah Rahim, MM selaku mantan Dirjen Pengembangan Destinasi Pariwista Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, pemerhati wisata Indonesia; dan Gaura Mancacaritadipura – dalang terkemuka, konsultan kebudayaan tim pengerja pengusulan warisan budaya, menyusuri lebih dari dua ratus calon penerima penghargaan yang tersebar di seluruh Indonesia, menyaring dan memilah para kandidat.
Hingga tibalah saatnya sang dewan juri pada persimpangan dan menyadari bahwa pemberian anugerah ini bukanlah sebuah kompetisi, tapi lebih kepada sikap apresiasi. Jika dalam ilmu silat dibutuhkan seorang jawara, dalam ilmu surat semuanya mulia, maka dalam ilmu wisata yang utama adalah pesona.
Lima pesona pun ditentukan berdasarkan lima kategori: Budaya, Buatan, Alam, Bahari, dan Favorit dan Populer. Pemilihan juga ditentukan berdasarkan polling melalui media sosial. Nah, ini dia neh gan lima pesona tersebut:


Quote:

Quote:


Quote:


Quote:


Quote:


Itulah dia segelontor informasi yang bisa TS suguhkan dari dunia pariwisata, yang pada akhirnya telah diputuskan pemenang Cipta Award 2015 dari sederet kandidat yang masuk dalam kategorinya. Nah, bagi agan yang belum menang, jangan khawatir karena masih ada kesempatan dilain kesempatan. Nah, bagi agan yang telah menyandang gelar, Sekali lagi TS ucapkan selamat.

emoticon-Selamatemoticon-Selamat emoticon-Selamat

0
1.5K
12
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan