Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

swalayanperakAvatar border
TS
swalayanperak
contoh RPP guru sma nihh
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMA N 5 Magelang
Mata Pelajaran : Sosiologi
Kelas/Semester : X / Gasal
Alokasi Waktu : 6 x 45 menit
Standar Kompetensi
1. Memahami perilaku keteraturan hidup sesuai dengan nilai dan norma yang berlaku dalam masyarakat.
Kompetensi Dasar
1.2. Mendeskripsikan nilai dan norma yang berlaku dalam masyarakat.
Indikator Ketercapaian
1. Menjelaskan nilai dan norma
2. Membedakan nilai dan norma

I. Tujuan Pembelajaran
Setelah proses pembelajaran, siswa diharapkan dapat :
1. Menjelaskan nilai dan norma
2. Membedakan nilai dan norma

II. Materi Pembelajaran
NILAI DAN NORMA SOSIAL
A. Nilai Sosial
1. Definisi Nilai Sosial
Nilai sosial merupakan petunjuk-petunjuk umum yang diterima oleh masyarakat untuk mengetahui mana yang benar dan penting.

2. Sumber Nilai Sosial
Terdapat tiga sumber nilai sosial yang dianut dalam masyarakat, yaitu sebagai berikut :
a. Tuhan
b. Masyarakat
c. Individu

3. Ciri-ciri Nilai Sosial
Ciri nilai sosial menurut D. A Wila Huky adalah sebagai berikut :
a. Nilai sosial merupakan konstruksi yang tercipta melalui interaksi dari para anggota masyarakat
b. Nilai sosial ditularkan
c. Nilai dipelajari
d. Nilai memuaskan manusia dan mengambil bagian dalam usaha pemenuhan kebutuhan-kebutuhan sosial.
e. Nilai merupakan asumsi abstrak.

4. Fungsi Nilai Sosial
Menurut Drs. Suprapto fungsi nilai sosial adalah sebagai berikut :
a. Dapat menyumbangkan seperangkat alat untuk menetapkan “harga” sosial dari suatu kelompok
b. Dapat mengarahkan masyarakat dalam berpikir dan bertingkahlaku
c. Sebagai penentu terakhir manusia dalam memenuhi peranan-peranan sosial
d. Sebagai alat solidaritas dalam masyarakat
e. Sebagai alat pengkontrol perilaku manusia.

5. Macam-macam Nilai Sosial
1. Menurut pendapat para ahli
a. Notonagoro
b. Walter G. Everet
c. C. Kluckhohn
2. Berdasarkan Cirinya
a. Nilai dominan
b. Nilai yang mendarah daging
3. Berdasarkan fungsinya
a. Nilai integrative
b. Nilai disintegrative
4. Berdasarkan derivasi atau penjabarannya
a. Nilai dasar
b. Nilai instrument
c. Nilai praksis
5. Berdasarkan isinya
Nilai yang berhubungan dengan :
a. Keindahan/estetika
b. Agama
c. Kekuasaan
d. Etika
e. Kebenaran
f. Kesehatan

6. Hal-hal yang Berhubungan dengan Nilai Sosial
a. Naluri Ketuhanan
b. Prinsip moral
c. Kasih sayang
d. Rasa seni
e. Keteraturan dalam kehidupan sosial

B. Norma Sosial
1. Definisi Norma Sosial
Norma sosial merupakan kebiasaan umum yang menjadi patokan perilaku dalam suatu kelompok masyarakat.

III. Model dan Metode Pembelajaran
Model pembelajaran :
1. Examples Non-example
2. Talking Stick
3. Make a Match (Mencari Pasangan)
Metode Pembelajaran :
1. informasi
2. eksplorasi
3. diskusi
4. kerja mandiri
5. ceramah

IV. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan 1
No. Kegiatan Pembelajaran Alokasi Waktu
1.








2.




























3. Kegiatan Pendahuluan
a. Apersepsi
Guru mempersiapkan kelas untuk pembelajaran. Kemudian guru mengulas secara singkat materi pada bab yang akan dipelajari.
b. Memotivasi
Siswa mendengarkan penjelasan guru mengenai tujuan mempelajari materi nilai dan norma

Kegiatan Inti
a. Eksplorasi
1. Guru menjelaskan definisi nilai sosial, ciri-ciri dan fungsi nilai sosial.
2. Guru memberi kesempatan pada siswa untuk membaca materi, dan menanyakan yang belum jelas.
b. Elaborasi
a. Guru mempersiapkan gambar
b. Guru menayangkan gambar dengan LCD atau membagikan kertas gambar pada setiap kelompok
c. Guru memberi petunjuk dan memberi kesempatan kepada siswa untuk mengamati gambar
d. Melalui diskusi kelompok 4-5 orang, siswa menganalisis gambar dan mencatat analisisnya dalam kertas kerja
e. Tiap kelompok diberi kesempatan untuk membacakan hasil diskusinya
f. Melalui hasil diskusi dan komentar siswa, guru menjelaskan materi sesuai dengan indikator dalam KD
g. Kesimpulan

c. Konfirmasi
1. Guru memberikan kesempatan pada siswa untuk bertanya mengenai materi yang belum dipahami.
2. Guru menjelaskan ulang mengenai materi yang belum dipahami oleh siswa.

Kegiatan Penutup
a. Refleksi
Siswa dan guru membuat rangkuman materi yang telah dipelajari.
b. Penilaian
Guru memberi penilaian hasil diskusi kelompok.
c. Penugasan
Guru memberi tugas untuk membaca materi selanjutnya.

10-15 Menit








60 Menit




























15 Menit









Pertemuan 2
No. Kegiatan Pembelajaran Alokasi Waktu
1.










2.




























3. Kegiatan Pendahuluan
a. Apersepsi
Guru mempersiapkan kelas untuk pembelajaran. Kemudian guru mengulas secara singkat materi pada pertemuan sebelumnya.

b. Memotivasi
Guru menyampaikan bahwa dalam kehidupan sosial kita wajib mengetahui nilai-nilai apa saja yang berlaku dalam masyarakat.

Kegiatan Inti
a. Eksplorasi
1. Guru melakukan pretest secara lisan
2. Guru memberi nilai tambah bagi siswa yang mampu menjawab pertanyaan dengan tepat.
3. Guru menjelaskan materi mengenai macam-macam nilai sosial dan hal yang berhubungan dengan nilai sosial.
b. Elaborasi
a. Guru menyiapkan sebuah tongkat
b. Guru menyampaiakan Materi Pokok yang akan dipelajari, kemudian memberikan kesempatan kepada siswa untuk membaca dan mempelajari materi pada buku ajar
c. Setelah membaca buku ajar, siswa diminta menutup bukunya
d. Guru mengambil tongkat dan memberikan kepada siswa dengan menyampaikan pertanyaan yang harus dijawab oleh siswa yang memegang tongkat, demikian seterusnya sampai sebagian besar siswa mendapat bagian untuk menjawab pertanyaan guru
e. Guru memberikan kesimpulan

c. Konfirmasi
1. Guru memberikan kesempatan pada siswa untuk bertanya mengenai materi yang belum dipahami.
2. Guru menjelaskan ulang mengenai materi yang belum dipahami oleh siswa.

Kegiatan Penutup
a. Refleksi
Guru beserta siswa bersama-sama menyimpulkan materi yang telah dipelajari
b. Penilaian
Guru memberi penilaian secara individu pada siswa yang mampu menjawab pertanyaan pada permainan talking stick.
c. Penugasan
Guru memberi tugas untuk mempelajari materi pada sub bab selanjutnya dan mereviewnya.
10-15 Menit










60 Menit




























15 Menit


Pertemuan 3
No. Kegiatan Pembelajaran Alokasi Waktu
1.








2.
































3. Kegiatan Pendahuluan
a. Apersepsi
Guru mengkondisikan kelas, dan memberikan gambaran mengenai materi yang akan dipelajari.
b. Memotivasi
Guru memberikan umpan pada siswa, kemudian siswa menjelaskan manfaat dari pembelajaran materi mengenai nilai dan norma sosial dalam kehidupan sehari-hari.
Kegiatan Inti
a. Eksplorasi
1. Guru menjelaskan mengenai hal-hal yang berhubungan dengan nilai sosial..
2. Siswa diberi kesempatan untuk membaca materi norma sosial, dan menanyakan hal yang belum dipahami
3. Guru memberikan penjelasan mengenai definisi norma sosial, dan perbedaan diantara nilai dan norma sosial.
b. Elaborasi
a. Guru menyiapkan beberapa kartu yang berisi beberapa konsep atau topik yang cocok untuk sesi review (satu sisi kartu berupa kartu soal dan sisi sebaliknya berupa kartu jawaban)
b. Setiap siswa mendapat satu kartu dan memikirkan jawaban/soal dari kartu yang dipegang
c. Siswa mencari pasangan yang mempunyai kartu yang cocok dengan kartunya (kartu soal/kartu jawaban)
d. Siswa yang dapat mencocokkan kartunya sebelum batas waktu diberi poin
e. Setelah satu babak, kartu dikocok lagi agar tiap siswa mendapat kartu yang berbeda dari sebelumnya, demikian seterusnya
f. Kesimpulan

c. Konfirmasi
1. Guru memberikan kesempatan pada siswa untuk bertanya mengenai materi yang belum dipahami.
2. Guru menjelaskan ulang mengenai materi yang belum dipahami oleh siswa.

Kegiatan Penutup
a. Refleksi
Guru menanyakan pada siswa, apakah pembelajaran sudah cukup menyenangkan ataukah perlu hal lain untuk ditambahkan, agar dapat terpenuhinya pembelajaran PAIKEM GEMBROT (Pembelajaran Aktif Inovatif Kreatif Efektif dan Menyenangkan, Gembira dan Berbobot).
b. Penilaian
Guru memberikan penilaian hasil diskusi
c. Penugasan
Guru memberikan tugas setiap siswa menceritakan kehidupan masyarakat dilingkungan tempat tinggalnya, nilai-nilai apa sajakan yang masih berlaku di dalamnya. Ditulis pada selembar kertas folio, maksimal 2 halaman.
10-15 Menit








60 Menit
































15 Menit


V. Media Pembelajaran dan Sumber Belajar
a. Media pembelajaran
4. Papan tulis
5. Powerpoint
6. Kertas gambar
7. Lembar soal

b. Sumber belajar
1. Buku paket sosiologi SMA kelas X
2. Lembar Kerja Siswa (LKS)
3. Keluarga, masyarakat, dan sekolah.
4. Media massa seperti majalah, koran, dan buku-buku tambahan.
5. Internet

VI. Penilaian
Penilaian diskusi
LEMBAR OBSERVASI DISKUSI

No Nama Siswa Aspek yang Dinilai Skor/ Jumlah
1 2 3 4 5 6






Aspek yang dinilai:
• Kemampuan menyampaikan pendapat.
• Kemampuan memberikan argumentasi.
• Kemampuan memberikan kritik.
• Kemampuan mengajukan pertanyaan.
• Kemampuan menggunakan bahasa yang baik.
• Kelancaran berbicara.


Penskoran: Jumlah skor:
A. Tidak Baik Skor 1 24—30 = Sangat Baik
B. Kurang Baik Skor 2 18—23 = Baik
C. Cukup Baik Skor 3 12—17 = Cukup
D. Baik Skor 4 6—11 = Kurang
E. Sangat Baik Skor 5



Mengetahui,
Guru Pamong,


xxxxxxxxxxxxxxxxxxx
NIP. 1981224200812006 Magelang, 1 September 2012
Praktikan,


xxxxxxxxxxxxxxxxx
NIM. 3401409074

0
2.3K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan